Bola.com — Kota yang memiliki luas total 5.381,49 kilometer persegi ini memiliki banyak keunikan yang membuatnya istimewa. Satu di antaranya adalah julukan 'La Ville Rose' alias 'Kota Merah Muda'. Semua itu berlatar keberadaan warna tersebut di hampir seluruh bangunan yang ada di penjuru kota.
Advertisement
Baca Juga
Tak hanya itu, Toulouse menjadi satu di antara empat kawasan besar berkategori kota urban di Prancis. Masa lalu kota Toulouse menjadi bagian dari sejarah panjang Romawi, yang datang pada Abad ke-107 sebelum Masehi. Mereka mulai menata diri sebagai daerah kota pada Abad ke-8 sebelum Masehi.
Di era modern, Toulouse terkenal sebagai pusat industri pesawat terbang. Di sana ada markas besar pabrikan kapal terbang seperti Airbus dan ATR. Selain itu masih ada industri besar lainnya, seperti perakitan pesawat luar angkasa, elektronik, teknologi informasi dan bioteknologi.
Seluruh komponen tersebut membuat Toulouse terkenal sebagai satu di antara pemilik kesempatan kerja dan pekerja terbanyak di daratan Prancis. Motto kota ini, 'Per Tolosa totjorn mai', yang berarti 'Untuk Toulouse, Selalu Lebih', memberikan gambaran pola kerja keras yang dilakukan seluruh masyarakat.
Imbasnya, sektor ekonomi kota tersebut tak menjadi masalah besar. Di luar bisnis, saat ini pemerintah kota Toulouse juga sedang bergerak aktif untuk mendapatkan citra lain, yakni sebagai kota pendidikan. Mereka menggeber promosi agar semakin banyak pelajar lulusan sekolah menengah atas yang melanjutkan ke universitas-universitas di Toulouse.
Sementara di dunia sepak bola, Toulouse memiliki klub yang cukup disegani, yakni Toulouse FC. Klub ini berdiri pada 1937. Mereka berhasil menggondol trofi resmi pertama pada 1957, yakni Piala Prancis. Di partai final, Toulouse menaklukkan Angers SCO dengan skor telak, 6-3.
Mereka sempat dimerger dengan Paris Red Star 93 pada 1967, namun kurang berhasil. Toulouse kembali mandiri pada 1970 dengan melakukan reformasi di beberapa titik, termasuk ciri identitas.
Perubahan identitas terjadi pada 1979, sekaligus sebagai cara untuk keluar dari tekanan kondisi keuangan yang sempat memburuk sejak digabung dengan Paris Red Star 93. Sejak saat itu, manajemen juga menentukan kostum yang tetap bertahan sampai sekarang.
Data Kota
Nama: Toulouse
Provinsi: Languedoc-Roussillon-Midi-Pyrénées
Populasi: 1.250.251
Ketinggian: 150 meter di atas permukaan laut
Jarak ke Venue Euro 2016 Lain
Bordeaux: 245 km
Marseille: 405 km
Lyon: 540 km
Saint-Etienne: 540 km
Nice: 570 km
Paris: 680 km
Saint-Denis: 695 km
Lens: 880 km
Lille: 895 km
Sumber: Berbagai sumber