Sukses


Cuaca Buruk, Laga City Vs MU di ICC 2016 Batal Digelar

Bola.com, Beijing - Pertandingan bertajuk Manchester derby antara Manchester United melawan Manchester City pada ajang International Champions Cup (ICC) 2016 yang sedianya akan digelar pada Senin (25/7/2016) dibatalkan. Hal itu disebabkan karena cuaca buruk yang melanda Kota Beijing, China.

Rencananya, laga Manchester derby digelar di National Stadium, Bejing, pada pukul 19.30 waktu setempat. Namun, hujan lebat selama 10 hari menyembabkan banjir di beberapa kawasan di Kota Beijing.

Banjir juga menyebabkan lumpuhnya sistem transportasi di beberapa titik. Kubu Manchester United bahkan telah mengalami dampaknya dengan melakukan pendaratan darurat saat terbang dari Shanghai dan tiba di Beijing pada Sabtu (23/7/2016).

"Disebabkan cuaca buruk, panitia pelaksana dan klub yang berpartisipasi telah memutuskan untuk membatalkan laga International Champions Cup nanti malam," demikian pernyataan Manchester United.

Pembatalan tersebut membuat kecewa para pendukung dari kedua tim yang telah membeli tiket. Harga tiket pertandingan tersebut adalah 86 poundsterling (Rp 1,4 juta).

Setelah ini, Manchester United akan menjalani laga uji coba melawan Galatasaray (30/7/2016). Kemudian, Setan Merah akan melakoni laga testimonial untuk Wayne Rooney melawan Everton di Old Trafford (3/8/2016).

Sementara itu, Manchester City akan menjalani laga kedua ICC 2016 melawan Borussia Dortmund di Shenzhen, (28/7/2016). Setelahnya, Manchester Biru bertanding melawan Arsenal pada ajang Supermatchen 2016 di Gothenburg, Swedia, (7/8/2016).

Sumber: Squawka

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer