Bola.com, Malang - Partai seru tersaji dari Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, pada Kamis (16/2/2017) sore saat duel PS TNI melawan Arema FC. Dua tim bertemu pada laga terakhir penyisihan Grup 2 Piala Presiden 2017.
PS TNI yang sudah tak memiliki peluang lolos ke fase selanjutnya tetap tampil ngotot sejak awal pertandingan. Skuat asuhan pelatih Mustaqim ini mampu memberikan perlawanan ketat, setidaknya hingga sebelum water break babak pertama.
Padahal, berbagai percobaan dilakukan kubu Arema. Seperti lewat Cristian Gonzales pada menit ke-16. Manuver striker berjulukan El Loco itu diakhiri dengan tendangan, namun masih melenceng dari sasaran.
Tiga menit kemudian, PS TNI mampu menjaga gawang mereka dari kebobolan setelah terjadi kemelut di depan gawang yang diakhiri tembakan Adam Alis. Skor masih 0-0.
Skor baru berubah usai water break. Pergerakan pemain Arema membuat Rinto Ali terpaksa menjatuhkan Esteban Vizcarra. Tanpa ampun, wasit Hamsir menunjuk titik putih. Penalti untuk Arema dieksekusi dengan baik oleh Cristian Gonzales. Skor berubah jadi 1-0 untuk Arema pada menit ke-37.
Cristian Gonzales hampir membuat Arema unggul 2-0 di pengujung babak pertama bila saja tembakannya tidak ditepis Dhika Bayangkara. Skor 1-0 untuk Arema menutup babak pertama.
Advertisement
Baca Juga
Di babak kedua, pergantian pemain yang dilakukan pelatih Arema, Aji Santoso, membuat permainan tim Singo Edan jauh lebih mengigit. Hingga menit ke-65, permainan sepenuhnya dikendalikan Adam Alis dkk.
Dalam tempo 20 menit, Arema mampu menambah tiga gol. Pada menit ke-50, Cristian Gonzales mencetak gol keduanya di pertandingan ini lewat tembakan kaki kiri.
Berselang 11 menit kemudian, giliran Dendi Santoso menjebol gawang PS TNI ketiga kalinya lewat sundulan terarah memanfaatkan sepak pojok Adam Alis.
Sebelum terjadi sepak pojok, pertahanan dibombardir serangan oleh tim Singo Edan. Dhika Bhayangkara tampil apik, termasuk menyelamatkan gawangnya dari tendangan Dendi Santoso. Namun, upaya Dhika menjaga gawangnya gagal total.
Hanya empat menit dari gol Dendi Santoso, PS TNI kembali kebobolan. Kali ini lewat tendangan kaki kiri Esteban Vizcarra, yang tak mampu dijangkau Dhika Bayangkara. Skor jadi 4-0 untuk Arema pada menit ke-65.
Setelah itu PS TNI mencoba ganti menekan. Namun, usaha yang dibangun The Army selalu kandas. Arema justru hampir saja mengubah skor lagi, jadi 5-0. Namun, tembakan jarak jauh Ferry Aman Saragih membentur mistar. Skor 4-0 tidak berubah.
Selepas itu tempo pertandingan cenderung menurun meski Arema masih terus menekan. PS TNI sesekali mampu keluar dari tekanan. Namun, percobaan tembakan-tembakan yang dilakukan untuk menipiskan skor tak membuahkan hasil.
Hingga pertandingan berakhir, skor 4-0 untuk Arema tidak berubah. Dengan hasil ini, PS TNI tak mampu sekalipun mengukir kemenangan dari tiga pertandingan di Grup 2 sementara Arema mengemas poin tujuh dan menunggu hasil Bhayangkara FC vs Persija untuk memastikan apakah keluar sebagai juara grup atau tidak.
Susunan Pemain
PS TNI (4-4-2): 18-Dhika Bayangkara; 90-Rinto Ali, 22-Ganjar Mukti, 97-Andy Nugroho, 3-Abduh Lestaluhu; 10-Guntur Triaji, 78-Ade Jantra, 55-Manahati Lestusen, 28-Muhammad Slamat; 89-Sansan Musaeni, 7-Dimas Drajad
Pelatih: Mustaqim
Arema FC (4-3-3): 1-Kurnia Meiga; 4-Syaiful Indra, 5-Bagas Adi, 44-Arthur Rocha, 87-Johan Alfarizi; 18-Adam Alis, 23-Hanif Sjahbandi, 11-Esteban Vizcarra; 41-Dendi Santoso, 10-Cristian Gonzales, 21-Nasir
Pelatih: Aji Santoso