Berlusconi Tegaskan Enggan Jual Milan

oleh Bola diperbarui 22 Jan 2015, 01:02 WIB
Silvio Berlusconi (Andreas Solaro/AFP)

Bola.com, Milan - Silvio Berlusconi membantah akan menjual AC Milan dalam waktu dekat. Pemilik Rossoneri itu menyatakan isu penjualan tersebut sangat tidak berdasar.

Sebelumnya media Italia Corriere della Sera melaporkan Berlusconi sangat kecewa dengan prestasi Milan beberapa tahun terakhir. Pasalnya Milan tidak ikut kompetisi Eropa sehingga membuat mantan Perdana Menteri  itu merugi.

"Saya sangat khawatir. Jika Milan tak ke Liga Champions musim depan, maka saya kehilangan pendapatan 60-70 juta euro," kata Berlusconi seperti dilansir Football Italia.

"Saya kehilangan banyak uang untuk Milan beberapa tahun terakhir," katanya menambahkan.

Baca Halaman Selanjutnya..

Advertisement
2 dari 2 halaman

Bantahan Berlusconi

Torino vs AC Milan (REUTERS/Giorgio Perottino)

Namun setelah isu itu beredar luas, Berlusconi pun angkat bicara. Ia berbicara melalui pernyataan yang dirilis melalui ANSA.

"Presiden Silvio Berlusconi menegaskan bahwa berita penjualan Milan sangat menyimpang dari substansi. Rumor penjualan terlalu banyak beredar di luar sana," bunyi pernyataan resmi Berlusconi.