Investor Thailand Calon Pemilik Baru AC Milan?

oleh Bola diperbarui 15 Feb 2015, 12:13 WIB
Silvio Berlusconi (sky sports)

Bola.com, Milan - Investor asal Thailand dikabarkan tertarik untuk mengakuisisi seluruh saham AC Milan. Bahkan, dilaporkan Presiden AC Milan Silvio Berlusconi telah setuju melepas 30 persen saham Milan ke tangan investor tersebut.

Menurut laporan La Reppublica, Milan bakal berganti kepemilikan dengan total nilai saham sebesar 100 miliar euro. Namun, Berlusconi sendiri langsung membantah spekulasi soal penjualan saham klubnya ke pihak lain.

"Walaupun beberapa pihak telah menunjukkan ketertarikan bekerja sama dengan Milan, Fininvest (perusahaan Berlusconi yang memiliki Milan) menampik adanya negosiasi konkret," tegas Berlusconi, seperti dilansir Football Italia, Minggu (15/2/2015).

Berlusconi telah menjadi pemiliki Milan selama 29 tahun. Kala diakuisisi Berlusconi, I Rossoneri tengah di ambang kebangkrutan.

Rival sekota Milan, FC Internazionale telah lebih dulu berganti pemiliki. Mayoritas saham I Nerazzurri dijual ke pengusaha asal Indonesia, Erick Thohir. Sementara pemilik lama, Massimo Moratti didapuk menjadi Presiden Kehormatan Inter.

Bersambung ke halaman selanjutnya ---->

2 dari 2 halaman

Investor Baru

Barbara Berlusconi (GIUSEPPE CACACE / AFP)

Beberapa waktu lalu juga tersiar kabar Berlusconi, sedang mempertimbangkan untuk menjual antara 20 hingga 30 persen saham Milan. Co-chief executive Milan, Barbara Berlusconi, yang merupakan putri dari raja media tersebut, ketika itu mengatakan bahwa keluarga mereka sedang mencari mitra. Karena itu, dia akan pergi ke Timur Tengah dan kemudian ke Amerika Serikat, untuk melanjutkan proses tersebut.

Rumor yang sedang berembus kencang beberapa waktu lalu mengatakan bahwa Berlusconi mencari investor baru bagi timnya yang tengah mengalami masa buruk di kompetisi domestik. Saat ini Rossoneri tengah terpuruk di Serie-A, yang membuat mereka hampir pasti tak bisa bermain di Liga Champions pada musim depan - bahkan di Liga Europa.