Ini Alasan Del Bosque Buang Fabregas

oleh Bola diperbarui 31 Mar 2015, 15:07 WIB
Vicente del Bosque (Lluis Gene/AFP)

Bola.com, Madrid - Pelatih Timnas Spanyol, Vicente del Bosque, jarang menurunkan Cesc Fabregas baik di laga resmi maupun persahabatan. Alhasil, Cesc merasa takut terdepak dari skuat La Furia Roja. Del Bosque membeberkan alasannya kerap menepikan Fabregas.

Fabregas hanya menjadi penghangat bangku cadangan kala Spanyol berhadapan melawan Ukraina di Estadio Santiago Bernabeu pada laga lanjutan Grup C Piala Eropa 2015, Sabtu (28/3/2015) dini hari WIB.

Advertisement

Padahal, performa Cesc tengah menanjak bersama Chelsea musim ini. Del Bosque memang selalu melakukan eksperimen belakangan ini. Lawan Ukraina, dia menduetkan Iniesta dengan Isco. Ada pula Koke dan David Silva sebagai andalan di lini tengah.

"Fabregas adalah salah satu gelandang yang tetap bertahan dalam skuat sejak 2012 lalu. Kami kala itu memainkan enam gelandang. Otomatis, dia selalu menjadi pilihan utama," ungkap Del Bosque seperti dilansir Goal.

"Kami kini lebih sedikit memainkan gelandang. Jadi, terkadang kami menurunkan pemain lain. Kami juga kadangkala bermain dengan satu orang penyerang," ia menambahkan.

Usai tampil sebagai juara Piala Eropa 2012, performa Timnas Spanyol menurun drastis. Bahkan, La Furia Roja gagal lolos dari fase grup pada Piala Dunia 2014 di Brasil.

"Kami dulu banyak mendapatkan kritik positif. Kini, kritik lebih menekankan kepada sisi negatif dari aspek permainan kami," demikian Del Bosque.

 

Berita Terkait