Toreh Rekor, Falcao Optimistis Tak Dibuang MU

oleh Bola diperbarui 31 Mar 2015, 15:34 WIB
Radamel Falcao pemain depan Kolombia merayakan setelah mencetak gol melawan Paraguay pada pertandingan kualifikasi Piala Dunia Brazil 2014 di Stadion Roberto Melendez, Barranquilla, Kolombia, 12 Oktober 2012. (Foto AFP / Eitan Abramovich)

Bola.com, Abu Dhabi - Bersama Timnas Kolombia, Radamel Falcao bak menemukan kembali ketajamannya dalam mencetak gol. Pemain berusia 29 tahun itu pun merasa optimistis takkan dibuang oleh Manchester United.

Falcao bergabung bersama MU dengan status pinjaman selama semusim dari AS Monaco pada 1 September 2014. Untuk meminjamnya, MU harus membayar sebesar 6 juta poundsterling (Rp 116 milyar). Namun, sejauh ini baru empat gol yang berhasil ia ciptakan.

Advertisement

Falcao sukses mencetak satu gol saat memperkuat Timnas Kolombia melawan Kuwait, Senin (30/3/2015). Mantan penyerang Atletico Madrid ini sukses mencetak 24 gol dalam 56 pertandingan bersama Timnas Kolombia. Jumlah tersebut menyamai raihan legenda Kolombia, Arnoldo Iguaran, yang juga mengemas 24 gol dalam 68 pertandingan.

"Saya selalu yakin bahwa MU bakal mempertahankan saya. Setelah musim berakhir, saya akan duduk dan mempertimbangkan hal yang terbaik bagi karier saya," ungkap Falcao seperti dinukil Goal.

"Setiap mencetak gol, saya merasa semakin percaya diri. Saya bilang sebelumnya bahwa saya membutuhkan banyak kesempatan bermain. Saya mendapatkan kesempatan itu di Timnas," ia menambahkan.

Andai statusnya tak dipermanenkan oleh MU akhir musim ini, sejumlah klub raksasa Eropa, seperti Chelsea dan Juventus, sudah menyatakan ketertarikan mereka untuk menampung Falcao.

"Saya selalu memberikan yang terbaik. Kini, saya bisa kembali ke Manchester United dengan kepercayaan diri tinggi. Saya ingin tetap berada di sana. Kami masih punya sisa delapan laga lagi di Liga Premier Inggris. Saya akan melakukan yang terbaik agar terus mendapatkan kesempatan bermain," tutup Falcao.