Bola.com, Jakarta - memastikan akan tetap menggelar kompetisi Qatar National Bank (QNB) League 2015 walau baru saja dibekukan oleh Menpora Imam Nahrawi. Rencananya, kompetisi kasta tertinggi di Tanah Air itu akan mulai bergulir 25 April mendatang.
Keputusan kembali bergulirnya QNB League 2015 yang sempat rehat pada 10 April lalu diketahui usai rapat Komite Eksekutif (Exco) di Hotel JW Marriott, Surabaya, Jawa Timur, Minggu 19/4/2015).
"ISL akan tetap berjalan pada 25 April sesuai jadwal yang telah ada," ucap Wakil Ketua Umum PSSI periode 2015-2019, Hinca Pandjaitan.
Selain memastikan kembali bergulirnya QNB League 2015, Hinca turut menginformasikan bahwa kompetisi Divisi Utama akan bergulir pada 26 April mendatang.
"PSSI akan mengumpulkan semua klub QNB League dan Divisi Utama di Hotel Kartika Chandra, Jakarta, Senin (20/4). Di sana akan dibahas kelanjutan kompetisi," ucap mantan Ketua Komisi Disiplin PSSI ini.
Terakhir, pria yang berprofesi sebagai pengacara menegaskan pertemuan dengan klub peserta QNB League dan DU juga akan membahas persiapan timnas untuk turnamen terdekat seperti SEA Games 2015 dan Pra Piala Dunia 2018 zona Asia.
Baca juga :
Crespo: Nikmati Saja Persaingan Messi dan Ronaldo