Tak Digaji, Bek Timnas Australia Ini Tinggalkan Klubnya

oleh Bola diperbarui 28 Apr 2015, 22:52 WIB
TERLANTAR - Ivan Franjic harus kembali ke negaranya lantaran gajinya tak dibayar klub Rusia, Torpedo Mosco

Bola.com, Moscow - Nasib menyedihkan dialami pemain timnas Australia, Ivan Franjic. Franjic yang bermain di klub Rusia, Torpedo Moscow terpaksa pulang ke negaranya lantaran tidak memperoleh gaji dari Torpedo selama berbulan-bulan.

Bek berusia 27 tahun itu bergabung ke Torpedo Moscow pada Agustus 2014 dari klub Australia, Brisbane Roar. Namun ternyata Torpedo Moscow memiliki masalah keuangan sehingga tak mampu membayar gaji para pemain. Hal ini turut mengundang perhatian dari badan asosiasi sepakbola Australia atau Professional Footballers Australia (PFA).

Advertisement

"PFA dapat mengonfirmasi bahwa Franjic telah meminta masukan dari pengacara PFA. Hal itu karena kegagalan berulang dari Torpedo Moscow untuk menghormati kewajiban membayar kontrak Franjic," kata seorang juru bicara PFA seperti dikutip Goal.

"PFA telah meminta klub untuk memperbaiki situasi, namun hal ini ternyata tak dilakukan sebagai hasilnya Franjic memutus kontraknya. Sesuai dengan peraturan FIFA, Franjic sekarang telah menjadi pemain free transfer dan berhak bergabung dengan klub manapun," tambah dia.

Kini, Franjic dikabarkan akan segera bergabung dengan Melbourne City. Pemain yang juga mampu beroperasi di lini tengah itu pernah membantu The Socceroos memenangkan Piala Asia pada Januari tahun lalu.

Baca juga:

Wow, Ada Hotel Bertema Ibrahimovic di Swedia

Kencan Hot Shakira & Pique di Lapangan Tenis

Mitos Pemain Terbaik Liga Inggris Berlanjut Pada Hazard?

Berita Terkait