Bola.com, Bandung - Timnas Indonesia U-23 tampil percaya diri saat menghadapi Malaysia U-23 di laga persahabatan. Di paruh pertama, skuat Garuda Muda unggul 1-0 berkat gol indah Wawan Pebrianto di menit ke-36.
Bermain di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis (21/5) sore WIB, timnas U-23 langsung tancap has. Dua peluang bagus didapat Ferinando Pahabol dan Ahmad Nufiandani di menit-menit awal. Sayang, usaha keduanya masih bisa digagalkan pemain belakang Malaysia U-23.
Pada menit ke-19, Pahabol kembali mengancam gawang Malaysia U-23. Sial, sepakan kaki kiri Pahabol dari dalam kotak penalti masih melayang di atas mistar gawang.
Pahabol memang menjadi momok menakutkan bagi lini pertahanan skuat Harimau Malaya. Penyerang Persipura Jayapura itu nyaris mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-21. Tapi karena terlalu lama dalam menggiring bola, kesempatan Pahabol mencetak gol kembali dihentikan kiper M. Farhan.
Pahabol..!! Ah sayang, tendangan keras pemain 23 tahun tersebut dari luar kotak penalti masih belum membuahkan hasil.
Gol yang dinanti-nanti akhirnya tercipta di menit ke-36. Berawal dari sepak pojok, bola dapat dihalau pemain belakang Malaysia. Namun, si kulit bundar jatuh tepat di kaki Wawan Pebrianto.
Tanpa basa-basi, Wawan langsung melepaskan sepakan terukur kaki kiri yang menghujam pojok kanan atas gawang Malaysia. Garuda Muda 1 Harimau Malaya 0.
Timnas Malaysia U-23 masih sulit membongkar pertahanan timnas U-23. Eksekusi tendangan bebas M. Farhan masih melayang jauh di atas mistar gawang.
Hingga jeda, skor 1-0 untuk keunggulan timnas Indonesia U-23 masih bertahan.
Susunan Pemain Kedua Tim:
Timnas Indonesia U-23 (4-1-4-1): Natshir; Indra, Manahati, Hansamu Yama, Abduh; Zulfiandi; Nofiandani, Evan Dimas, Adam Alis, Wawan; Ferinando Pahabol.
Timnas Malaysia U-23 (4-2-3-1): M. Farhan; M. Arif, M. Syazwan, Adam Nor, M. Fandi; Gary, M. Amirul; Kumaahran, M. Nazmi, M. Farhan; M. Syafiq.