Babak I: Palermo Ungguli AS Roma

oleh Imelia Pebreyanti diperbarui 01 Jun 2015, 02:45 WIB
UGGUl - Franco Vazquez bawa Palermo unggul sementara atas Roma (AFP PHOTO / TIZIANA FABI)

Bola.com, Roma - AS Roma harus tertinggal lebih dahulu di babak pertama saat menjamu Palermo di Stadion Olympico, Senin (1/6) dini hari. Gol pertama Palermo dicetak oleh Franco Vazquez di menit ke-35 melalui titik putih.

AS Roma turun dengan mengandalkan formasi menyerang 4-3-3, peluang pertama tuan rumah didapat dari sang kapten, Francesco Totti. Menerima umpang dari Adem Ljajic, tendangn Totti masih jauh dari gawang lawan.

Palermo sempat mengancam gawang Roma melalui Vazquez, namun tendangannya masih melambung tinggi di atas mistar gawang.

Kedua kubu mulai memperlambat tempo permainan dalam interval 30 menit. Hingga akhirnya di menit ke-35, pelanggaran terjadi di area kotak terlarang. Nicolas Spolli tanpa sengaja melakukan handball. Wasit yang melihat hal itu langsung menghadiahi tendangan penalti.

Vazquez yang menjadi eksekutor sukses melaksanakan tugasnya dengan baik. Dengan dingin, ia melesatkan bola ke tengah gawang. Kiper Roma, Skorupski pun terkecoh. Palermo unggul 1-0.

Pelatih Roma, Rudi Garcia kemudian melakukan pergantian pemain menyusul cederanya Leandro Paredes di menit 36. Radja Nainggolan akhirnya masuk ke lapangan menggantikan Paredes.

Hingga peluit akhir babak pertama dibunyikan, Roma tertinggal 0-1.

Berikut adalah susunan pemain kedua tim:

AS Roma:Lukasz Skorupski, Davide Astori, Alessandro Florenzi, Nicolás Spolli, Federico Balzaretti, Daniele de Rossi, Leandro Paredes, Salih Ucan, Adem Ljajic, Francesco, Seydou Doumbia Totti    

Palermo: Stefano Sorrentino, Ezequiel Munoz, Sinisa Andjelkovic, Giancarlo Gonzalez, Andrea Belotti, Achraf Lazaar, Michel Morganella, Luca Rigoni, Edgar Barreto, Franco Vazquez, Andrea Belotti.

Advertisement