Ambisi Coutinho Bawa Brasil Juara Copa America

oleh Rizki Hidayat diperbarui 09 Jun 2015, 19:00 WIB
JUARA - Philippe Coutinho bertekad membawa timnas Brasil merengkuh trofi juara di Copa America 2015. (REUTERS/Paulo Whitaker)

Bola.com, Liverpool - Gelandang serang timnas Brasil, Philippe Coutinho tak sabar tampil di Copa America 2015. Pemain Liverpool itu siap mengerahkan seluruh kemampuan terbaiknya dan membawa Brasil menjadi juara.

Coutinho sempat tak dilirik pelatih timnas Brasil saat itu, Luiz Felipe Scolari. Bahkan, namanya tidak masuk dalam daftar penggawa Tim Samba yang berlaga di ajang Piala Dunia 2014. Padahal, pemain 22 tahun tersebut tampil gemilang bersama Liverpool di musim 2013/2014.

Advertisement

Meski begitu, Coutinho tak patah arang. Dia terus memperlihatkan permainan terbaiknya dengan seragam The Reds di musim ini. Koleksi delapan gol dari 52 penampilan di seluruh ajang kompetisi membuat nama Coutinho melesat masuk dalam daftar pemain Canarinho di Copa America.

Dia pun berjanji tak menyia-nyiakan kesempatan yang telah diberikan. Philippe Coutinho sukses mencetak satu gol saat Timnas Brasil memetik kemenangan 2-0 atas Meksiko di laga persahabatan yang berlangsung di Stadion Allianz Parque, Sao Paulo, Senin (8/6) dini hari WIB.

"Ini adalah kesempatan besar tidak hanya untuk saya, tapi juga seluruh pemain. Copa America adalah kompetisi yang luar biasa," ujar Coutinho seperti dilansir Sportsmole.

"Kami fokus, tidak peduli siapa yang bermain. Fokus kami hanyalah untuk berada di sana dengan performa terbaik dan memenangkan turnamen. Setiap pemain berjuang untuk satu tempat, di mana itu sangat penting. Kami selalu mencari yang terbaik," lanjut pemain bernomor punggung 10 tersebut.

Di ajang Copa America, Brasil tergabung di Grup C bersama Kolombia, Peru, dan Venezuela. Di laga pembuka, Tim Samba akan menghadapi Peru di Estadio Municipal Germen Becker, Temuco, Cile pada 14 Juni 2015.

Baca Juga:

Liverpool Gemilang, Coutinho Sanjung Rodgers

Coutinho Ingin Jadi Mesin Gol Baru Liverpool

Sponsor Diduga Pengaruhi Pemanggilan Pemain Timnas Brasil