Bola.com, Manchester - Legenda Manchester United, Edwin van Der Sar mengatakan bila Setan Merah kehilangan David de Gea akan sangat merugikan. Sebab ia menilai posisi pemain asal Spanyol itu sulit tergantikan.
De Gea diyakini bakal berseragam Real Madrid musim panas mendatang. Pasalnya mantan pemain Atletico Madrid itu belum memperpanjang kontraknya, yang habis pada akhir musim depan.
"Pemain baru mungkin perlu sedikit penyesuaian dan beberapa waktu untuk mengenal Liga Premier Inggris karena kulturnya yang berbeda," kata Van Des Sar dikutip dari The Mirror.
"Tidak yang menggantikan De Gea. Tapi jika De Gea benar-benar pergi MU pasti berusaha menemukan pengganti," tambahnya.
Melihat situasi seperti itu, manajemen MU bergerak cepat dengan membidik kiper Ajax Amsterdam, Jasper Cillessen untuk menggantikan posisi De Gea. Bahkan manajer Louis van Gaal sudah berbicara dengan pelatih kiper MU Frans Hoek, untuk segera merealisasikan kepindahan kiper timnas Belanda tersebut.
Baca Juga:
Agen Inginkan Benzema Jadi Barter Transfer De Gea ke Madrid