Gemerlapnya Pesta Penutupan SEA Games 2015

oleh Rizki Hidayat diperbarui 16 Jun 2015, 23:15 WIB
Pesta kembang api mewarnai acara penutupan SEA Games 2015 yang berlangsung di National Stadium, Singapura, Selasa (16/6) malam WIB. (Reuters)
Acara penutupan ini juga turut dihadiri ribuan masyarakat Singapura dan wisatawan mancanegara. (Reuters)
Meski sebagian besar atlet telah kembali ke negara masing-masing, beberapa atlet yang masih berada di Singapura turut hadir dalam penutupan SEA Games 2015. (AFP PHOTO/ROSLAN RAHMAN)
Tarian tradisonal yang diperlihatkan sejumlah penari kian memeriahkan pesta penutupan SEA Games 2015. (Reuters)
Menteri Pemuda dan Olahraga Malaysia Khairi Jamalludin mengangkat bendera SEA Games. Hal tersebut sebagai pertanda jika Malaysia akan menjadi tuan rumah SEA Games 2017 yang berlangsung di Kuala Lumpur. (AFP PHOTO/ROSLAN RAHMAN)
Menteri Pemuda dan Olahraga Malaysia Khairi Jamalludin mengangkat bendera SEA Games. Itu juga sebagai pertanda jika Malaysia akan menjadi tuan rumah SEA Games 2017 yang berlangsung di Kuala Lumpur. (Reuters))
Pesta kembang api akhirnya melengkapi gemerlapnya acara penutupan SEA Games 2015 Singapura. (Reuters)