Douglas Costa Mendekat ke Bayern Muenchen

oleh Juprianto Alexander Sianipar diperbarui 26 Jun 2015, 04:31 WIB
SEDIKIT LAGI - Pemain Shaktar Donetsk Douglas Costa kabarnya sedikit lagi bergabung dengan Bayern Muenchen. (REUTERS/Edison Vara)

Bola.com, Muenchen - Bayern Muenchen mendapatkan kabar baik dalam perburuan Douglas Costa. Dari kabar yang dilansir Sport1, Bayern tinggal sedikit lagi mencapai kesepakatan dengan Shakhtar Donetsk untuk memboyong Costa dengan nilai transfer 35 juta euro (Rp 522 miliar).

Menurut Sport1, jawara Bundesliga itu sudah mencapai kesepakatan verbal dengan sang pemain dan juga Shakhtar. Tak pelak, kepindahan pemain berusia 24 tahun yang sedang bersama Timnas Brasil di Copa America 2015 hanya tinggal menunggu waktu saja.

Advertisement

Costa, pemain yang juga dikaitkan dengan beberapa klub besar Eropa macam Barcelona, Chelsea, Manchester United, AC Milan, dan AS Monaco, diyakini akan menandatangani kontrak selama empat tahun bersama Bayern.

Menariknya, pekan lalu, Costa memberikan sinyalemen kalau dirinya akan sangat senang jika bisa memperkuat klub besar musim depan.

"Saya sudah bekerja keras selama beberapa tahun terakhir untuk bisa bermain di klub besar. Jika peluang itu ada, saya akan sangat senang," ucap Costa yang merupakan bidikan utama pelatih Bayern Muenchen, Pep Guardiola kepada Sport.

Pemain serbabisa kelahiran Sapucaia do Sul sudah membela Shakhtar dalam 140 pertandingan sejak bergabung tahun 2010 lalu dari Gremio.

Selama lima tahun memperkuat klub papan atas Ukraina itu, Costa muncul menjadi pemain penting yang membuat banyak klub besar tertarik untuk memboyongnya.

Baca juga :

Schweinsteiger Iba Lihat Ana Ivanovic Kalah

Robben Pemain Terbaik Bayern Musim Ini

Lewati Madrid dan Bayern, MU Kini Klub Merk Termahal

Berita Terkait