Bola.com, Makassar - Mantan penyerang sayap timnas Indonesia, Zulham Malik Zamrun, sudah beberapa pekan terakhir berada di Makassar. Zulham, bersama pesepak bola tenar lain, seperti Paulo Sitanggang, Hansamu Yama Pranata, Evan Dimas, dan Maldini Pali, ikut meramaikan Liga Ramadan yang berlangsung di Lapangan Karebosi, Makassar.
Pada masa vakum kompetisi nasional seperti sekarang, peluang sekecil apapun untuk bermain akan diambil oleh pemain. Selain untuk menambah penghasilan, tentu untuk mengisi waktu daripada berdiam diri.
"Sejak awal bulan puasa saya berada di Makassar. Saya memperkuat tim OTP 37," kata Zulham.
Selama membela OTP 37, Zulham dan banyak pemain dari luar Makassar lain, tinggal di Hotel D'Maleo. "Tak banyak aktivitas yang saya lakukan sambil menanti jadwal pertandingan," kata saudara kembar Zulvin Malik Zamrun itu.
Zumran mengaku menerima tawaran di bulan puasa ini lantaran tak ada aktivitas lain selepas kompetisi berhenti dan Persipura Jayapura dibubarkan.
"Status di Persipura sudah putus kontrak, tapi manajer bilang sewaktu-waktu kami bisa dipanggil bila diperlukan," ungkapnya.
Meski bermain di Bulan Ramadan, Zulham mengakui tetap menjalankan ibadah puasa. "Durasi bermain hanya 2 x 25 menit, jadi tak masalah buat saya. Saya tetap berpuasa kok," ucap eks pemain Mitra Kukar itu.
Namun, rupanya tak hanya menggocek bola saja yang dilakukan Zulham di masa mandeknya kompetisi. Pemain berusia 27 tahun itu jadi punya kesempatan untuk melakukan hobi "terpendamnya". "Saya kan pembalap sekarang, saya hobi balap motor," ujarnya.
Hanya, Zulham hanya tertawa kala Bola.com meminta informasi di mana hobi balapannya itu biasa disalurkan. "Yang ada, balapan liar saja," gurau Zulham, sambil tertawa.
Baca Juga :
Persipura Bubar, Boaz Solossa Jalani Hari-hari sebagai PNS
Feature : Yusuf Ekodono, Kisah Perjuangan Eks Striker Persebaya
(FEATURE): Aktivitas Penggawa Persib Saat ISL 2015 Terhenti