Petr Cech, Ancaman Dibunuh Hingga Jersey Dibakar

oleh Erwin Fitriansyah diperbarui 01 Jul 2015, 11:22 WIB
PINDAH - Petr Cech dengan kostum Arsenal yang merupakan rival klub sebelumnya, Chelsea. (Skysport)

Bola.com, London - Petr Cech resmi pindah dari Chelsea ke Arsenal dan menandatangani kontrak berdurasi empat tahun. Meski tak disebutkan berapa dana yang harus dikeluarkan Arsenal, BBC memperkirakan The Gunners harus membayar tak kurang dari 10 juta Poundsterling (sekitar Rp 220 miliar) untuk mendapatkan kiper asal Rep. Ceska itu.

Kepindahan Cech itu hingga sekarang masih membuat fans Chelsea kesal. Beberapa jam setelah kiper berusia 31 tahun itu resmi menyeberang ke Arsenal, fans Chelsea berkicau dan menyemburkan sumpah serapah di dunia maya. Salah seorang fans yang ekstrem sempat mengancam akan membunuh Cech.

Advertisement

Setelah itu, seorang fans Chelsea membakar jersey kiper Chelsea dengan nama Cech. Jersey tersebut diletakkan di atas ban bekas, disemprot dengan aerosol, kemudian dibakar hingga habis. Semuanya diabadikan lewat foto dan video yang diunggah ke berbagai situs jejaring sosial.

Kekecewaan fans tersebut sempat membuat Cech membuat surat terbuka. Isinya adalah ucapan selamat tinggal dan terima kasih buat semua elemen Chelsea, termasuk suporter.

Kiper yang mahir bermain drum ini berkarir selama 11 musim di Stamford Bridge dan menjadi pilihan utama sejak datang dari klub Prancis, Rennes, pada 2004. Selama itu, Cech ikut membantu The Blues meraih 15 gelar bergengsi, termasuk diantaranya trofi Liga Inggris, Piala FA, Liga Europa dan Liga Champion.

Namun kedatangan Thibaut Courtois pada awal musim lalu membuat posisi Cech tergeser. Apalagi di awal musim Cech sempat menderita cedera dan tak bisa bermain.

Courtois adalah kiper Chelsea yang selama musim 2011-2014 dipinjamkan ke Atletico Madrid. Lantaran tampil menawan selama dipinjamkan, kiper asal Belgia berusia 23 tahun itu diminta pulang dan langsung jadi pilihan utama pelatih Jose Mourinho.

Akibatnya, sepanjang musim lalu Cech hanya dimainkan sebanyak 16 kali di semua ajang yang diikuti Chelsea. Itupun tak selalu jadi starter. Hal inilah yang membuat Cech akhirnya gerah dan memutuskan buat pindah.

Kepindahan ini bukan sesuatuyang mudah buat Cech. Terbukti, ia menuliskan kata-kata perpisahan yang pilu buat suporter Chelsea.

"Yang paling penting dari semua ini terima kasih sebesar-besar ke semua fans Chelsea. Saya melakukan segala sesuatu untuk Anda dan Anda memberi saya cinta. Saya tidak akan pernah melupakannya. Ini akan tinggal bersamaku selamanya. Kami akan bertemu lagi tapi kali ini saya akan berada di tim lain, saya harap Anda akan ingat sejarah dan memahami saatnya bagi saya untuk memulai petualangan baru," tulis Cech di bagian penutup suratnya.

Toh dengan ucapan seperti itu saja, masih ada fans yang kecewa dan marah padanya. Nasib.

 

Jersey Petr Cech dibakar (Metro)

Baca Juga:

Arsenal Selangkah Lagi Dapatkan Petr Cech

Surat Terbuka Cech untuk Suporter Chelsea

Penggawa Arsenal Sambut Bahagia Kedatangan Petr Cech

Berita Terkait