Bola.com, Milan - Liverpool santer disebut tengah memburu gelandang Internazionale, Mateo Kovacic untuk menggantikan Raheem Sterling. Namun, Kovacic tak berminat merumput bersama The Reds dan ingin tetap bertahan di Inter.
Liverpool baru saja melepas Sterling ke Manchester City dengan banderol 49 juta poundsterling atau setara dengan Rp 1 triliun. Nantinya dana hasil penjualan winger timnas Inggris tersebut bakal digunakan manajemen Si Merah untuk memboyong pemain baru.
Salah satu pemain yang ingin direkrut pada bursa transfer awal musim ini adalah Mateo Kovacic. Gelandang timnas Kroasia tersebut kabarnya bisa didapatkan dengan harga 30 juta euro atau setara dengan Rp 438 miliar.
Tapi, keinginan Liverpool mendaratkan Kovacic ke Stadion Anfield tidak akan menjadi kenyataan. Sebab, pemain 21 tahun tersebut sudah sangat kerasan berseragam I Nerazzurri dan enggan melanjutkan kariernya di klub lain.
"Inter tidak pernah mengatakan jika mereka ingin menjual saya. Tidak akan. Saya akan tetap bertahan di sini. Saya tidak ingin pergi. Itulah yang saya inginkan, itu mengapa saya menandatangani kontrak baru hingga 2019," kata Kovacic seperti dilansir Football Italia.
"Akan ada hubungan jangka panjang antara saya dan Inter. Saya ingin menunjukkan jika saya layak berada di Inter. Saya ingin meraih gelar juara bersama jersey ini. Inter sama seperti Real Madrid atau Barcelona," sambungnya.
Bisa tampil di segala posisi mulai dari winger, gelandang serang, gelandang bertahan, hingga gelandang tengah membuat Kovacic dinilai layak menggantikan sosok Sterling di skuat inti Liverpool. Namun, mantan pemain Dinamo Zagreb ini menegaskan, gaya bermainnya sangat berbeda dengan Sterling.
"Mungkinkah saya menggantikan Sterling? Kami memiliki dua peran yang berbeda. Bukan wewenang saya untuk bilang apakah ada tawaran dari Liverpool atau tidak, semoga itu diurus oleh agen saya. Namun, saya ulangi lagi. Saya. Ingin. Di. Sini," tegas Mateo Kovacic.
Baca Juga:
Bersama Manchester City, Sterling Ingin Raih Banyak Gelar
Raheem Sterling Resmi Gabung Manchester City
Wenger: Keputusan Tepat City Datangkan Raheem Sterling
Baca Juga
Liga Inggris: Mohamed Salah Selalu Bisa Dipercaya saat Liverpool dalam Keadaan Sulit
Foto: Babak Kedua yang Fantastis, Ini Momen Mohamed Salah Bawa Liverpool Comeback atas Southampton di Liga Inggris
Manchester City Terpuruk dan Terseok-seok, Mohamed Salah: Mereka Tetap The Citizen, Pemainnya Hebat-hebat