Klub Jatim Dukung Niat PSSI Gulirkan Kompetisi ISL-DU

oleh Zaidan Nazarul diperbarui 16 Jul 2015, 10:59 WIB
DUKUNG - Persebaya Surabaya termasuk salah satu tim yang mendukung rencana PSSI menggulirkan kompetisi ISL dan DU. (ligaindonesia)

Bola.com, Surabaya - PSSI berencana menggelar kompetisi Indonesia Super League dan Divisi Utama pada Oktober mendatang. Niatan PSSI itu mendapatkan sambutan positif dari klub ISL dan Divisi Utama yang berasal dari Jawa Timur seraya berharap rencana itu bisa terealisasi.

Dari ISL, CEO Persebaya Gede Widiade mengaku senang jika ada rencana kompetisi bergulir lagi pada Oktober nanti. Sebab itulah yang diinginkan Persebaya maupun klub-klub ISL lainnya.

Advertisement

“Saya yakin, seluruh klub juga menginginkan hal itu. Sebab ada kerinduan yang kuat di hati mereka untuk kembali ke lapangan,” jelas pria asal Surabaya tersebut.

Gede pun mendukung rencana PSSI untuk memutar kompetisi kembali. Maklum, bagi Gede, vakumnya kompetisi selama ini membuat persepakbolaan Indonesia semakin buruk. 

“Berhentinya kompetisi menimbulkan banyak korban. Pembangunan sepak bola Indonesia juga terhenti, kita akan semakin tertinggal dari negara di level Asia Tenggara sekali pun,” ujarnya.

Hal senada disampaikan kubu Persida Sidoarjo. Manajer klub berjulukan Laskar Jenggolo, Rosid Mardani, menyatakan sangat mengapresiasi rencana tersebut. Baginya, pembinaan tanpa kompetisi sama saja dengan bohong belaka.

“Tidak ada satu pun tim di dunia yang matang karena turnamen, begitu pula para pemainnya. Pematangan hanya terjadi dengan berkompetisi, tanpa itu mustahil. Karena itu, wajib digelar secepatnya,” katanya.

Manajer Laga FC, Ubaidillah Nurdin, mengaku senang dengan rencana itu. Namun, ia meminta PSSI dan operator kompetisi memastikan jauh-jauh hari mendapatkan izin dari kepolisian.

“Kalau melihat hasil sidang PTUN seharusnya SK pembekuan PSSI dan suratnya ke Mabes Polri sudah tidak berlaku. Jika memang begitu, kami sangat senang mendengar kabar ini,” katanya.

Baca juga :

Pelatih Persebaya Nilai Kiprah Pemainnya di SEA Games 2015

Liga Dihentikan, Pemain Persebaya Ramai-ramai Main Tarkam

Penyerang Asing Persebaya Kepincut Main Tarkam

Berita Terkait