Bola.com, Melbourne - Allenatore AS Roma, Rudi Garcia, menegaskan memercayakan lini pertahanan klubnya kepada duo bek veteran yakni, Ashley Cole dan Maicon.
Baik nama pertama dan kedua tak melakoni musim yang bisa dibilang positif bersama Giallorossi. Maicon yang sudah berusia 33 tahun hanya tampil 14 kali di Serie A sementara Cole turun di 11 laga saja dalam partai debutnya di Liga Italia.
Namun, mereka bisa sedikit tersenyum lantaran dipercaya pelatihnya menghalau serangan Real Madrid saat kedua tim bertemu di International Champions Cup (ICC) 2015, Sabtu (18/7) pagi WIB.
Di laga ini, Roma bahkan sanggup menahan imbang 0-0 Los Blancos dalam waktu normal 90 menit Ditanya soal kualitas kedua pemain gaek tersebut, Rudi Garcia menegaskan keduanya masih punya peran penting untuk Serigala Ibukota Italia.
"Mereka memiliki kasus berbeda tapi keduanya tetaplah pemain juara dengan rekam jejak yang hebat. Maicon terkena cedera untuk waktu yang sangat lama tapi sepertinya dia mulai membaik."
"Sedangkan Ashley Cole membuat saya terperanjat dan saya pikir kita bisa melihatnya dalam laga tadi. Jika saja Ashley bisa mempertahankan level permainan ini maka dia akan kembali menjadi pemain top dan itu akan menjadi hal positif untuk Roma," ucap Rudi Garcia seperti dilansir Soccerway.
Uniknya dalam laga melawan Real Madrid, terpantau sosok Gervinho di kesebelasan Roma. Padahal sayap AS Roma itu dikabarkan selangkah lagi merumput dengan Al-Jazira pada musim depan. Kocaknya sempat ada gosip bahwa sang pemain minta pantai dan helikopter pribadi dan ini sudah dibantainya beberapa waktu lalu.
"Gervinho sudah kembali sebelum sesi pra-musim dimulai dan itu menunjukkan kalau dia masih punya motivasi membela klub ini. Dia bermain di level tertinggi selama 18 bulan terakhir di ajang seperti Piala Afrika, Piala Dunia bersama tim nasional Pantai Gading. Dia tetaplah striker kelas dunia dan penting bagi Roma," tutup pelatih berdarah Spanyol tersebut.
Baca juga:
ICC 2015 : AS Roma Kalahkan Real Madrid Lewat Adu Penalti
Bawa Totti-Nainggolan, Ini Dia Skuat AS Roma ke Indonesia
Nainggolan Antusias Kembali ke Indonesia
Roma Akhirnya Miliki Nainggolan Sepenuhnya