Gervinho-Doumbia Tertahan di Imigrasi, Jadwal Roma Berubah

oleh Deny Adi Prabowo diperbarui 24 Jul 2015, 20:11 WIB
Suporter AS Roma menanti berjam-jam di Bandara Soekarno Hatta guna menyambut kesayangannya. (Bola.com/Arief Bagus)

Bola.com, Jakarta - Suporter AS Roma harus sedikit lebih sabar menunggu para pemain AS Roma. Pasalnya, skuat Giallorossi harus tertahan di kantor imigrasi Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang yang berakibat rangkaian acara kedatangan Francesco Totti dkk. tak berjalan sesuai agenda.

Wartawan dari berbagai media sudah berada di lobby hotel Shangri-La, Jakarta dari pukul 18.00 WIB. Tak hanya jurnalis saja, suporter AS Roma yang berupaya mencegat para penggawa I Lupi di pintu masuk juga sudah menunggu. Padahal konferensi pers dijadwalkan dimulai pada pukul 19.30 WIB. Namun hingga pukul 20.00 WIB, acara belum juga dimulai.

Advertisement

Ternyata, duo pemain asal Pantai Gading terhambat di kantor imigrasi bandara. Namun pihak penyelenggara yakni Ninesport tak memberi gambaran yang jelas mengapa ini bisa terjadi."

"Mohon maaf atas ketidaknyamanannya. Dari info yang kami dapatkan dari teman-teman yang di sana, tim AS Roma masih tertahan di imigrasi karena mereka membawa dua pemain asal Pantai Gading."

"Kedua pemain itu adalah Gervinho dan Seydou Doumbia. Teman-teman kami di sana sedang berusaha untuk menyelesaikan masalah ini. Namun saya tidak bisa menjelaskan dengan detail kenapa ini bisa terjadi," tutur Gery Aloysius, Corporate Communication Ninesport kepada Bola.com.

Gery menambahkan "Mereka sangat solid hubungannya, jadi jika ada satu atau dua pemain yang belum bisa diizinkan masuk ke Indonesia, mereka tak mau meninggalkan mereka. Itulah kenapa acara konferensi pers tak berjalan tepat waktu.

Rencananya, Roma akan dibagi menjadi dua tim untuk pertandingan persahabatan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Sabtu (25/7/2015). Mereka juga rencananya akan menggelar coaching clinic dan meet and greet bersama 60 fans yang beruntung.

Baca juga :

Puja-puji Totti untuk De Rossi

AS Roma Bakal Jadi Laga Perdana Sterling bersama City

Bek Muda AS Roma Ini Minat Gabung ke AC Milan

 

Berita Terkait