Bola.com, Jakarta Turnamen Yonex-Sunrise Doubles Special Championship 2015 kembali digelar. Demi menjaga kejujuran dan sportivitas, pihak penyelenggara yakni Candra Wijaya pun menggandeng ahli forensik.
Mantan pemain ganda putra Indonesia itu bekerja sama dengan Dr. Djaja Surya Atmadja (pengajar Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia) dan Drg. Alphons R Quendangen (pengajar Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Trisakti) untuk melakukan pemeriksaan ilmiah dalam rangka memastikan kebenaran usia atlet, khususnya pada kelompok taruna dan remaja.
Kerja sama ini dilakukan Candra demi mencegah pemalsuan umur atlet-atlet yang bertanding. Pencurian umur memang masih kerap terjadi di turnamen-turnamen bulutangkis Tanah Air.
"Sebagai seorang atlet harus sportif termasuk dalam hal keaslian usia. Karena ini akan berimbas pada pembinaan, saya ingin atlet kita ini jujur, sehingga event ini menjadi berkualitas," ucap Candra dalam konferensi persnya di Senayan, Senin (27/7/2015).
Pemeriksaan akan meliputi analisis radiologis terhadap gigi dan tulang termasuk foto telapak tangan, tulang hasta, tulang kering dan betis. "Candra menduga ada ketidaksesuaian umur. Ia meminta saya membantu secara medis," ucap Dr. Djaja dalam konferensi pers.
"Kami akan memastikan umur berdasarkan pendekatan ilmiah, lalu kami akan perkirakan usia mereka berapa, hasilnya akan akurat," tambahnya.
Pemeriksaan akan dilakukan pada babak delapan besar. Jika ada atlet yang terbukti memalsukan usia, yang bersangkutan akan dianulir dari turnamen.
Yonex-Sunrise Double Special Championship merupakan turnamen tahunan yang diikuti oleh sejumlah atlet yang meliputi usia pemula (15 tahun), taruna (di bawah 17 tahun), dan remaja (di bawah 19 tahun). Turnamen ini sudah digelar enam kali.
Sebanyak 516 atlet turut berpartisipasi dalam turnamen yang akan berlangsung pada 29 Juli - 1 Agustus di GOR Bulutangkis, Senayan tersebut.
Baca juga:
Ade / Wahyu Lolos ke Kejuaraan Dunia BWF 2015
Gelar China Taipeh Jadi Modal Greysia / Nitya ke Kejuaraan Dunia
Edi/Gloria Siap Beri yang Terbaik di Kejuaraan Dunia BWF 2015