Bola.com, London - Manajer Arsenal, Arsene Wenger hingga kini belum mengetahui kapan gelandang andalan, Jack Wilshere pulih. Sebab, Wenger masih harus menunggu kabar dari tim medis soal cedera Wilshere.
Wilshere harus absen membela Arsenal ketika menang 1-0 atas Chelsea dalam Communty Shield, Minggu (2/8/2015) malam WIB. Gelandang Inggris ini absen lantaran mengalami cedera engkel saat mengikuti sesi latihan bersama The Gunners jelang berlaga di Community Shield.
"Dia tidak ambil bagian pada pertandingan ini karena masalah pada engkel yang didapatnya kemarin. Itu terjadi saat mengikuti sesi latihan," kata Wenger seperti dikutip dari SportMole.
"Kami tidak berpikir itu buruk tapi saya tak bisa mengatakan kepada Anda kapan dia akan pulih. Mungkin dua hari atau lima hari. Saya tidak tahu sampai kapan Wilshere absen. Tapi yang pasti hanya hitungan hari," ujar Wenger.
Masalah cedera Wilshere memang selalu membuat Wenger khawatir. Pasalnya pada musim lalu saja Wilshere tercatat harus absen hingga lima bulan karena mengalami cedera ligamen engkel.
Baca Juga :
Wah, Ternyata Daley Blind Nyaris Jadi Pemain Arsenal