Bola.com, Barcelona - Pemain anyar Barcelona, Arda Turan mengungkapkan bahwa dirinya telah mendapat 'lampu hijau' dari Lionel Messi untuk mengenakan jersey bernomor punggung 10.
Seperti diketahui, angka spesial tersebut merupakan milik Messi. Superstar asal Argentina itu sudah mewarisi kostum nomor 10 sejak musim 2008-2009, menggantikan Ronaldinho.
Namun, Turan mengaku nomor tersebut bisa saja menjadi miliknya di tahun depan. Mantan pemain Atletico Madrid itu memang belum mendapat nomor punggung karena belum terdaftar secara resmi sebagai pemain Blaugrana.
Barca masih menjalani hukuman terkait transfer pemain ilegal. Alhasil, Turan baru bisa bergabung dengan rekan-rekan setimnya pada Januari 2016 mendatang.
Pemain berkebangsaan Turki itu pun mengatakan bakal mempertimbangkan tawaran Messi soal nomor punggung yang akan dikenakannya.
"Ketika saya masuk ke timnas Turki, saya memakai nomor 14. Itu karena ayah saya penggemar Johan Cruyff. Tapi sebenarnya itu bukan masalah penting," ucap Turan seperti dimuat dalam Bleacher Report.
"saya akan memutuskan nomor berapa yang saya kenakan pada bulan Januari, Messi berkata kepada saya, 'Jika kamu menginginkan nomor 10, ambilah, itu milikmu," jelasnya.
Pemain berusia 28 tahun itu optimistis menapaki karier barunya di Camp Nou. "Saya bisa bermain di posisi manapun dan saya akan berusaha untuk itu. Inilah alasan saya bergabung dengan Barcelona, yaitu menjadi bagian dari tim ini," ungkap Turan.
Baca Juga:
Suarez Bicara soal Messi dan Karier Pedro di Barcelona