Benitez Beberkan Kelemahan Utama Madrid

oleh Sisbrianto Guntar diperbarui 10 Agu 2015, 20:45 WIB
PENJELASAN - Rafael Benitez membeberkan kelemahan Real Madrid saat bermain imbang 0-0 dengan Valerenga.

Bola.com, Madrid - Real Madrid hanya mampu bermain imbang tanpa gol melawan Valerenga pada laga persahabatan. Pelatih Rafael Benitez membeberkan kelemahan utama Los Blancos pada laga itu. Apa itu?

Dalam pertandingan persahabatan yang digelar pada Minggu (9/8/2015) di Stadion Ullevaal, Norwegia, ini berakhir dengan hasil 0-0. Padahal, pelatih Madrid, Benitez telah memasang pemain bintang di lini depannya, seperti Jese Rodriguez, Gareth Bale, James Rodriguez, dan Martin Odegaard.

Advertisement

"Kami kehilangan pemain-pemaim yang mencetak gol. Jika kami membuat 20 peluang dengan pemain yang mencetak gol, kami akan mencetak hasil lebih baik," kata Benitez seperti dikutip dari Football-Espana.

"Hal yang penting adalah kami menciptakan peluang dan menunjukkan kekuatan yang kami memiliki dalam pertandingan," ia menambahkan.

Dalam pertandingan tersebut, kombinasi empat penyerang muda El Real kerap membahayakan lini pertahanan Valerenga. Selain itu, secara keseluruhan Los Blancos pun mampu mendominasi jalannya permainan dengan statistik penguasaan bola mencapai 73 persen.

Oleh karena itu, Benitez mengatakan satu-satunya yang tak dimiliki Real Madrid dalam laga tersebut adalah akurasi. "Kami bicara tentang pra-musim, tentang pertandingan persahabatan. Kami bermain sepak bola untuk mencetak gol, tapi kami tidak memiliki akurasi," tambah pelatih 55 tahun itu.

"Kami tidak sepenuhnya puas, tapi kami masih memiliki dua minggu untuk terus memperbaiki diri dan ada banyak hal positif tentang tim, yakni kemampuan menekan, terutama di babak kedua, dan jumlah peluang yang kami ciptakan," ujarnya.

Sumber: Football Espana

Baca Juga:

Casillas Bawa Berkah untuk Porto

Libas Real Madrid, Pep Guardiola Girang

MU Lepas Di Maria ke PSG, Real Madrid Ketiban Untung