Blind Pede Tempati Posisi Bek Tengah

oleh Sisbrianto Guntar diperbarui 11 Agu 2015, 23:05 WIB
OPORTUNIS - Daley Blind mengaku dirinya hanya ingin bermain, tak peduli posisi mana yang ditempati. (AP/Jon Super)

Bola.com, Manchester - Menjadi starter dalam laga perdana Manchester United di Liga Premier Inggris 2015-2016 kontra Tottenham, membuat Daley Blind pede  dapat dimainkan sebagai bek tengah.

Sejatinya, Daley Blind adalah pemain yang biasa menempati posisi gelandang bertahan. Jika harus bermain sebagai bek, pemain Timnas Belanda ini pun lebih sering dimainkan di sektor kiri pertahanan. Mungkin saja hal ini terjadi karena Blind secara natural lebih baik bermain di posisi itu.

Advertisement

Namun, kekurangan bek tengah yang sedang dialami United belakangan ini membuat Blind "dipaksakan" menempati posisi tersebut. Cederanya Phil Jones ditambah belum banyaknya jam terbang Patrick McNair membuat Setan Merah kontan hanya mengandalkan Chris Smalling di tengah pertahanan tim.

Persaingan yang ketat antara para pemain untuk mendapatkan posisi di skuat utama, membuat Blind  bersedia ditempatkan di berbagai posisi termasuk bek tengah, pos yang membuatnya beberapa kali mendapat kritikan.

"Saya telah beberapa kali mengatakan sebelumnya bahwa saya hanya ingin bermain," kata Blind seperti dikutip dari Soccerway, Selasa (11/8/2015).

"Jika Anda melihat apa yang semua pemain bisa berikan pada tim, maka perebutan tempat di skuat utama adalah pertempuran yang nyata dan semua orang harus berjuang untuk posisi tersebut. Saya mendapat kesempatan pada pertandingan ini dan saya mencoba yang terbaik," tambah Blind.

Daley Blind kerap merepotkan penyerang tim lawan. (Reuters/Mike DiNovo)

Terkait kritikan yang mengatakan dirinya tak cocok untuk bermain sebagi bek tengah, mantan pemain Ajax Amsterdam ini tak sependapat. Menurutnya, ia memiliki unsur lain yang membuatnya layak berada di baris tengah pertahanan Manchester United.

"Tentu saja, orang-orang selalu mengatakan saya tidak memiliki tinggi atau kekuatan yang cukup (bagi seorang bek tengah), tapi saya pikir saya cukup cerdik dan cukup pintar," kata gelandang 25 tahun itu.

"(Saat menghadapi Tottenham) saya pikir kami melakukannya dengan baik di lini belakang, bersama dengan Chris Smalling, Lukas Shaw dan Matteo Darmian. Kami juga mendapatkan clean sheet, jadi saya senang." tegas Blind.

Sumber: Soccerway

 

Baca Juga:

Van Gaal Beri Sinyal Datangkan Bek Baru

Blind: MU Tatap Musim 2015-2016 dengan Pede

Louis van Gaal Ogah MU Boyong Striker Baru. Apa Alasannya?