Depay dan Smalling, Kunci United Taklukan Brugge

oleh Bola diperbarui 20 Agu 2015, 11:27 WIB
Pemain MU merayakan gol yang dicetak Marouane Fellaini . Marouane Fellaini

Bola.com, Jakarta - Gol bunuh diri Michael Carrick sempat mengejutkan publik Old Trafford pada laga play-off leg pertama Liga Champions Eropa (LCE) (18/8). Namun Manchester United (MU) mampu membalikkan kedudukan lewat dua gol indah Memphis Depay. Jelang laga usai, Marouanne Fellaini berhasil mengunci kemenangan 3-1 MU atas wakil Belgia, Club Brugge.

Menurunkan susunan pemain yang sama seperti saat mereka mengalahkan Aston Villa pada matchday kedua Liga Primer Inggris, Sabtu (15/8) lalu, MU tampil meyakinkan dengan gaya permaianan baru yang dibangun Louis van Gaal. Tidak hanya dominan menguasai bola, MU juga berhasil menammpilkan permainan bertahan dan menyerang yang seimbang dan konsisten.
Ada 2 pemain MU yang tampil apik dalam pertandingan ini. Tanpa mengecilkan peran pemain lain, nama Memphis Depay dan Chris Smalling layak mendapatkan pembahasan khusus melalui analisa data statistik. Berikut ulasannya.

Advertisement

Magis Memphis

Setelah tampil kurang maksimal kala menjalankan peran No. 10 dalam skema 4-2-3-1 yang diusung Van Gaal pada pertandingan pra-musim dan matchday 1 Liga Primer Inggris, Memphis akhirnya dikembalikan ke posisi naturalnya: sayap kiri. Pada laga melawan Aston Villa (15/8), juga pada pertandingan semalam, Memphis menunjukkan performa yang

Mengembalikan Memphis ke posisi aslinya bukan saja meningkatkan permainan tim tetapi juga memaksimalkan keistimewaan pemain yang mencetak 21 gol untuk PSV Eindhoven di Liga Belanda musim lalu ini. Sepasang gol apik yang ia cetak sudah cukup membuktikan kapasitasnya.

Selain itu, tambahan 1 assist dan beberapa kali melakukan manuver berbahaya ke kotak penalti Brugge menunjukkan bahwa Memphis semakin nyaman beroperasi di sisi kiri. Memphis benar-benar memanfaatkan kelengahan lini pertahanan lawan yang terpaku menjaga Wayne Rooney dan mematikan gerakan Adnan Januzaj serta Juan Mata. Pergerakan tanpa bola yang dilakukan Memphis membuat lebih banyak menciptakan peluang. Dalam pertandingan tersebut 5 dari 8 tendangan ke arah gawang yang dilepaskan oleh United berasal dari pemain berusia 21 tahun ini.

Memphis mencatat akurasi operan sebesar 79% dengan rincian 37 operan sukses dari 47 percobaan. Selain itu, Memphis juga tercatat melakukan 4 kali dribel sukses dan tidak pernah terjebak offside.

Makin matangnya Chris Smalling

Sepeninggal Rio Ferdinand dan Nemanja Vidic, lini pertahanan MU kerap menjadi sorotan. Seringkali penjaga gawang David De Gea harus berjibaku mengamankan gawangnya. Akan tetapi, sejak akhir musim 2014 lalu, lini pertahanan United mengalami peningkatan, bahkan bermain sangat solid. Sebagai catatan, United menjadi tim paling sedikit kebobolan sejak November 2014 di ajang Liga Primer Inggris.

Nama defender jangkung asal Inggris Chris Smalling, tidak bisa dilepaskan dari peforma mengesankan area yang disebut-sebut sebagai titik terlemah MU dalam 2 musim terakhir. Dalam laga semalam, dirinya kembali dipasangkan dengan Daley Blind sebagai duet bek tengah di jantung pertahanan MU.

Kelebihan Smalling yang tampak meningkat dalam dua musim terakhir adalah kecermatannya dalam membaca permainan dan ketenangannya dalam mendistribusikan bola. Terbukti dalam pertandingan dini hari tadi, Smalling mencatat akurasi operan mencapai 98% operan sukses, yang merupakan angka tertinggi dibanding pemain pemain MU lain. Angka tersebut bahkan lebih tinggi dibandingkan Michael Carrick dan Bastian Schweinsteiger.

Peforma apik Smalling dalam bertahan membuat Manchester United mencatatkan hasil impresif di area pertahanan yaitu 16 intersep, 88% tekel sukses dan 86% kemenangan duel udara. Smalling sendiri tercatat melakukan 2 tekel sukses, 3 sapuan, dan 1 tembakan yang mengarah ke gawang. Catatan negatif Smalling semalam hanya 2 pelanggaran yang berbuah 1 kartu kuning.

Skor 3-1 menjadi modal penting bagi United kala bertandang ke kandang Brugge pada 26 Agustus mendatang. Namun, United masih harus terus berbenah. Mulai dari menjaga kekompakan lini belakang yang sudah mulai membaik, hingga menemukan kembali ketajaman striker sekaligus kapten mereka, Wayne Rooney.

Statistik Lab Bola:

 

http://cdn1-a.production.liputan6.static6.com/medias/960739/original/017607300_1440028293-20150819__14__Memphis_dan_Smalling__Kunci_United_Taklukan_Brugge_1.jpg

 

 

http://cdn1-a.production.liputan6.static6.com/medias/960738/original/087164600_1440028227-20150819__14__Memphis_dan_Smalling__Kunci_United_Taklukan_Brugge_2.jpg

 

Baca juga :

Dua Gol Memphis Depay Bawa Manchester United Atasi Club Brugge

Fakta Menarik Keberhasilan MU Bungkam Club Brugge

Bungkam Brugge, MU Selangkah Lagi Lolos ke Babak Fase Grup

Berita Terkait