Perlakuan Istimewa Penyelenggara Piala Presiden ke Eduard Tjong

oleh Tengku Sufiyanto diperbarui 30 Agu 2015, 11:08 WIB
NYARIS BATAL - Eduard Tjong, belum mengantungi surat keluar dari Persiram Raja Amat. Gara-gara hal itu a sempat terancam tak bisa melatih Persiba Balikpapan di Piala Presiden. (Liga Indonesia)

Bola.com, Denpasar - Pelatih Persiba Balikpapan, Eduard Tjong, terancam tidak bisa memimpin anak-anak asuhannya di Piala Presiden. Penyebabnya, pelatih berusia 43 tahun tersebut tidak mempunyai surat izin pindah dari klub lamanya, Persiram Raja Ampat.

Penyertaaan surat izin pindah dari klub asal merupakan regulasi wajib dipenuhi yang diterapkan penyelenggara Piala Presiden 2015, Mahaka Sports and Entertaiment. Mereka tidak ingin ada masalah yang timbul dalam perpidahan pemain dan pelatih.

Advertisement

Namun, Persiba Balikpapan boleh bernafas lega terkait masalah yang menimpa pelatihnya tersebut. Pasalnya, Mahaka memberikan kelonggaran agar Eduard Tjong tetap bisa memimpin skuat Beruang Madu di Piala Presiden.

Kabar tersebut diungkapkan langsung oleh, CEO Mahaka Sports and Entertaiment, Hasani Abdulgani kepada Bola.com, di Denpasar, Minggu (29/8/2015) malam.

"Kami memberikan kelonggaran kepada Eduard Tjong. Persiba tidak perlu memikirkan masalah surat pindah karena pelatihnya bisa memimpin anak-anak asuhannya di Piala Presiden," ungkap Hasani.

Menurut Hasani, keputusan tersebut diambil atas dasar sosok Eduard Tjong sebagai pelatih. Pasalnya, jika pelatih yang akrab disapa Edu tersebut tidak bisa memimpin anak-anak asuhannya di detik-detik dimulainya pertandingan, akan membuat tim yang sudah dipersiapkannya mengalami kendala cukup serius.

"Kalau kami tidak mengizinkannya untuk memimpin timnya di Piala Presiden, maka Persiba bisa hancur," kata hasani.

Meski Begitu, Hasani menganjurkan agar pihak Persiba mengirimkan surat persetujuan kepada Persiram Raja Ampat untuk meminta kesepakatan guna memakai jasa Edu di sepanjang Piala Presiden 2015.

"Kami memberikan saran agar Persiba mengirimkan surat persetujuan kepada Persiram. Untuk selanjutnya ditanda tangani Persiram sebagai kesepakatan terkait peminjaman pelatih," ujar Hasani.

Di Piala Presiden 2015, Persiba tergabung di Grup A bersama tuan rumah, Persib Bandung, Martapura FC, dan Persebaya Surabaya. Di laga perdana, Beruang Madu akan menghadapi Persib Bandung pada 2 September 2015.

Baca Juga :

Duel Pelatih Berpengalaman Grup C Piala Presiden 2015

Empat Calon Bintang Grup A Piala Presiden 2015

Pentas Pembuktian Empat Pemain Andalan Grup C Piala Presiden