Bola.com, Manchester - Mantan pemain Arsenal, Paul Merson, menilai permainan buruk yang ditampilkan Wayne Rooney bersama Manchester United adalah kesalahan dari Louis Van Gaal. Merson menilai sang manajer tak menempatkan Wazza di posisi yang benar.
Di bawah kepemimpinan van Gaal, Rooney nyaris selalu ditempatkan sebagai penyerang tunggal. Alhasil penampilannya bersama MU sempat dikritik di awal musim . Roo sempat absen mencetak gol selama 878 menit.
Pemain berkebangsaan Inggris itu sempat mencetak hat-trick ke gawang Club Brugge pada laga leg kedua play-off Liga Champions tengah pekan lalu. Namun, Roo kembali gagal mencetak gol ketika MU bersua Swansea City di ajang Liga Premier Inggris.
"Rooney senang turun ke belakang dan menjemput bola. Bukan bermain dengan membelakangi gawang," kata Merson seperti dikutip dari Daily Star.
"Biasanya dia antusias setiap kali dia pergi ke lapangan. Tapi dia tidak terlihat menikmati bermain untuk sang manajer dalam posisi itu dan saya tidak melihat ini akan berubah dalam waktu dekat," tambah pesepakbola yang kini berprofesi sebaga pengamat itu.
Merson pun menyalahkan Van Gaal atas taktik yang ditetapkannya justru membuat Rooney tidak produktif. Setelah empat pertandingan yang dilakoni United, Rooney belum mampu mencetak satu gol pun di liga domestik.
"Ia mencetak hat-trick ke gawang Club Brugge dan semua orang berpikir ia sudah bangkit. Namun saat melawan Swansea City, ia terlihat seperti tak pernah mencetak gol di 50 pertandingan," papar pria 47 tahun itu.
"Ia pun tidak pernah terlihat memeluk sang manajer usai membuat gol. Van Gaal mungkin adalah manajer yang bagus, namun ia sudah banyak berseteru dengan berbagai macam orang di kariernya," tambah Merson.
Sumber: Daily Star
Baca Juga:
Gagal Meminang Duo Barcelona, MU Segera Dapatkan Wonderkid Monaco