Bila Diganti Abdulrahman, Vladimir Vujovic Santai Saja

oleh Erwin Snaz diperbarui 09 Sep 2015, 21:30 WIB
ANDALAN-Vladimir Vujovic menjadi andalan lini belakang Persib di dua laga babak penyisihan Grup A Piala Presiden. (Bola.com/Peksi Cahyo)

Bola.com, Bandung- Bek Persib Bandung asal Montenegro, Vladimir Vujovic mendukung penuh rencana pelatih Djadjang Nurdjaman melakukan rotasi saat melawan Martapura FC, Kamis (10/9/2015) di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang.

Ia tidak mempermasalahkan jika perannya digantikan oleh Abdulrahman. "Menurut saya itu bagus. Meski kami diistirahatkan, kemenangan tetap menjadi target yang harus dicapai, walaupun lawan Martapura nanti sudah tidak ada pengaruh karena kami sudah pasti lolos ke babak 8 besar," ujar Vlado sapaanya, di Hotel Golden Flower, Jalan Asia Afrika, Bandung, Rabu (9/9/2015).

Advertisement

Vlado langsung mendapat kepercayaan Djanur untuk mengawali Piala Presiden meski telat bergabung latihan. Namun, pemilik nomor punggung 3 ini cukup energik menjaga lini pertahanan Pangeran Biru dalam dua laga Persib di turnamen Piala Presiden.

"Vlado sudah terbukti selama ini dia latihan sendiri di negaranya. Awalnya saya ragu tapi begitu melihat dia latihan, ternyata kondisinya bagus. Tapi untuk laga besok, kita lihat saja," kata Djanur.

Abdulrahman menyatakan siap jika ditunjuk menjadi benteng pertahanan Tim Pangeran Biru. Sejak kehadiran Vujovic, pemain asal Makassar ini jarang diberi tempat untuk bermain. Bahkan di dua pertandingan turnamen yang digagas Mahaka Sport and Entertainment ini, pemilik nomor punggung 28 ini tidak pernah dimainkan.

Sedana, Dias Angga Putra juga menyambut baik rencana rotasi tersebut. Dias sebelumnya selalu duduk di bangku cadangan. Dari tiga laga di Piala Presiden 2015, Dias hanya tampil lima menit saat Persib membantai Persiba Balikpapan, Rabu (2/9/2015). Ia menggantikan Supardi Nasir. Kemungkinan besar, Djanur akan menurunkan Dias di laga terakhir itu.

Saat melawan Persebaya United, Dias tidak masuk daftar line-up. Justru pelatih Djanur memasang Jajang Sukamara sebagai cadangan Tony Sucipto dan Supardi. Laga kontra Martapura FC menjadi kesempatan besar untuk mantan pemain Persib U-21 ini unjuk gigi.

"Saya siap diturunkan lawan Martapura nanti, siapa pun yang bermain pasti memiliki tekad yang sama yaitu ingin memberikan yang terbaik untuk tim," ujar Dias.

Baca Juga: 

Vladimir Vujovic: Sang Pengelana Bersiap Berpetualang ke Malaysia

Sebelum Ladeni 2 Striker Ini, Vladimir Vujovic Buka YouTube Dulu

Persib Juara Piala Presiden? Kenapa Tidak