Greysia / Nitya Tak Mau Remehkan Ganda Denmark

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 11 Sep 2015, 07:30 WIB
ENGGAN MEREMEHKAN - Greysia Polii / Nitya Krishinda Maheswari enggan meremehkan lawan mereka di babak perempat final. (Bola.com/Arief Bagus)

Bola.com, Tokyo - Ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari, bakal berjumpa ganda Denmark, Christinna Pedersen/Kamilla Rytter Juhl, di babak perempat final Jepang Terbuka SS 2015, Jumat (11/9/2015). Meski memiliki rekam jejak bagus kontra mereka, Greysia/Nitya enggan meremehkan. Mereka bertekad main konsisten.

“Terakhir ketemu di Kejuaraan Dunia. Saya dan Nitya tak mau berpikir sudah sering menang melawan mereka. Mereka pasti penasaran ingin mengalahkan kami,” kata Greysia, seperti dilansir situs resmi PBSI, Kamis (10/9/2015).

Advertisement

Menurut Greysia, para pemain asal Eropa biasanya punya kepercayaan diri tinggi. Hal itu perlu diwaspadai. Greysia menyebut kunci mengalahkan ganda Denmark tersebut dengan cara tampil konsisten. “Kalau kami konsisten mainnya, mereka biasanya akan menyerah dengan sendirinya,” ujar sahabat penyanyi Agnes Monica tersebut.

“Jujur kami tidak punya strategi khusus. Memang mereka unggul postur, tapi kami tidak takut. Mereka justru sering membuang-buang poin sendiri,” imbuhnya. 

Greysia/Nitya melenggang ke babak perempat final setelah mengalahkan ganda Korea, Eom Hye Won/Kim Ha Na, Korea. Semifinalis Kejuaraan Dunia 2015 tersebut menang dua gim langsung 22-20, 21-15.

Hasil di Jepang Terbuka ini sangat penting bagi Greysia dan Nitya. Mereka sedang mengejar poin sebanyak-banyaknya demi bisa berlaga di Olimpiade Rio de Janeiro 2016. Penampilan keduanya juga sedang menanjak. Setelah menyumbang satu medali emas di Asian Games 2014, mereka juga mampu merebut medali perunggu di Kejuaraan Dunia 2015.

Baca Juga: 

Kalah Di Kualifikasi, Jonatan & Anthony Janji Perbaiki Permainan

Terserang Diare, Linda Wenifanetri Mundur dari Jepang Terbuka

Dua Ganda Campuran Indonesia Lewati Babak Pertama