Bola.com, Surabaya - Setelah menjalani operasi empat bulan lalu, cedera lutut bek kiri Persebaya Surabaya, Dany Saputra, terus membaik. Namun, ia tak mau terburu-buru bermain. Pasalnya, ia ingin fokus pada pemulihannya dulu.
Dany merasa lutut kanannya belum benar-benar pulih. Karena itu lebih baik ia menjalani terapi hingga mentalnya juga cukup siap saat bertarung dengan pemain lawan.
"Saya belajar dari banyak kasus yang dialami pemain senior. Mereka pada umumnya menyarankan saya supaya sabar, dinikmati saja," ujar pemain asli Kediri tersebut.
Dany sudah bisa jogging di treadmill. Tiap hari ia juga melatih otot kakinya agar kembali seperti semula. Maklum, gara-gara salah satu otot di lututnya putus, kaki kanannya kini mengecil.
Ia berharap, tak sampai tahun depan kakinya sudah cukup kuat untuk bermain si kulit bundar. Sebab jika belum sembuh, Dany bisa saja menunggu lebih lama. Seperti diketahui, kompetisi diperkirakan kembali bergulir pada Januari atau Februari 2016 mendatang.
"Jujur, sebetulnya hati saya sering gelisah setiap melihat teman-teman saya bertanding di Piala Presiden 2015, tapi saya tahan sekuat-kuatnya. Saya jadikan
motivasi agar tak berhenti menjalani terapi yang kadang membosankan," terang pemain yang musim lalu membela Persija Jakarta ini.
Baca Juga:
Menengok Wisma Eri Irianto Markas Persebaya yang Tak Bertuan
Kisah Supangat, MC Pertandingan Saksi Sejarah Persebaya
"Persebaya United" Jadi Bahan Olok-Olok dan Hinaan Netizen