Pijak Perempat Final, Ahsan / Hendra Dinanti Wakil Tuan Rumah

oleh Diya Farida diperbarui 17 Sep 2015, 14:28 WIB
DOMINAN - Jelang duel keenam kontra wakil tuan rumah, Kim Gi-jung/Kim Sa-rang, ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, punya rapor dominan.(Bola.com/Arief Bagus)

Bola.com, Seoul - Laju ganda putra terbaik Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, di turnamen Korea Terbuka Super Series (SS) 2015 masih belum terbendung. Ahsan/Hendra berhasil memijak perempat final setelah mengalahkan wakil Malaysia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong, 21-19, 21-19, di Olympic Gymnasium 2, Seoul, Korea Selatan, Kamis (17/9/2015).

Di fase empat besar, pasangan yang diplot sebagai unggulan kedua itu akan menjumpai wakil tuan rumah, Kim Gi-jung/Kim Sa-rang. Bagi keduanya, duel mendatang merupakan duel episode keenam.

Advertisement

Sampai pertemuan kelima, rekor kedua pasangan masih mengarah ke Ahsan/Hendra, 4-1. Terakhir, ganda putra nomor dua dunia itu membungkam duo Kim di Asian Games 2014, dengan skor 19-21, 21-16, dan 21-18.

"Peluang untuk pertandingan besok masih fifty-fifty. Yang pasti, kami harus tetap fokus saat melawan pasangan Korea ini," tutur Ahsan, dilansir situs resmi PBSI.

"Untuk pertandingan besok, sepertinya akan ramai (ketat, red). Karena lawan pasti sudah mempersiapkan diri dengan baik," timpal Hendra.

Argumen Ahsan/Hendra cukup masuk akal. Selain faktor bertanding di hadapan publik sendiri, kemenangan atas wakil Merah Putih lain, Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi, jelas menjadi modal tersendiri.

Apalagi, kemenangan tersebut didapat secara straight game (21-19, 21-15). Sebelumnya, duo Kim harus mengakui keunggulan Angga/Ricky melalui pertarungan tiga gim (21-14, 12-21, dan 12-21), saat bentrok di Malaysia Terbuka SS 2015, Februari lalu.

Sejauh ini skuat Indonesia telah menempatkan tiga wakil di perempat final Korea Terbuka SS 2015. Selain Ahsan/Hendra, ganda putri dan ganda campuran terbaik Tanah Air, Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari dan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, juga melangkah ke babak delapan besar.

Tim Merah Putih masih berpeluang menambah amunisi wakil mereka melalui Tommy Sugiarto, Ihsan Maulana Mustofa, dan Jonatan Christie, yang turun di nomor tunggal putra, serta ganda putri anyar nasional, Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta. 

Hasil sementara Korea Terbuka SS 2015 bisa diakses di sini.

Baca juga:

Greysia / Nitya Menang karena Sudah Hafal Permainan Lawan

Riky / Richi Kandas di Babak Kedua Korea Terbuka SS 2015

Menangi 'Perang Saudara', Tontowi / Liliyana ke Perempat Final