Bola.com, Munich - Robert Lewandowski mengantarkan Bayern Munchen menang atas Wolfsburg dengan cara yang istimewa lewat lima golnya. Sementara itu, Borussia Dortmund ditahan Hoffenheim dalam lanjutan Bundesliga 2015-2016.
Tiga gol yang Lewandowski ini dalam kurun waktu empat menit terdaftar sebagai hat-trick tercepat sepanjang sejarah Bundesliga. Tak hanya itu, mantan juru gedor Borussia Dortmund itu juga merupakan pemain cadangan pertama yang bisa mencetak lima gol di kasta teratas sepak bola Jerman.
Kebahagiaan Lewi tak tertular kepada mantan klubnya yang ditahan imbang 1-1 oleh Hoffenheim. Pasukan Thomas Tuchel bahkan harus tertinggal lebih dulu lewat Sebastian Rudy. Beruntung mereka punya Pierre-Emerick Aubameyang yang menyamakan angka di menit ke-55. Berikut hasil lengkap pekan ke-6 Bundesliga yang sudah dirangkum Bola.com:
Bayern Munchen 5-1 Wolfsburg
Pencetak gol: Robert Lewandowski 51', 52', 55', 57', 60'; Daniel Caligiuri 26'
Darmstadt 2-1 Werder Bremen
Pencetak gol: Sandro Wagner (pen.) 31', 84'; Aron Johannsson 19'
Kartu merah: Fin Bartels 88'
Hertha Berlin 2-0 FC Cologne
Pencetak gol: Vedad Ibisevic 43' 90'
Ingolstadt 0-1 Hamburger SV
Pencetak gol: Michael Gregoritsch 87'
Bayer Leverkusen 1-0 Mainz 05
Pencetak gol: Javier Hernandez 69'
Borussia Moenchengladbach 4-2 Augsburg
Pencetak gol: Fabian Johnson 5', Granit Xhaka 17', Lars Stindl 19', Mahmoud Dahoud 21'; (pen.) Paul Verhaegh 52' 75'
Hannover 96 1-3 VfB Stuttgart
Pencetak gol: Kenan Karaman 14'; Christian Gentner 16', Timo Werner 18', Alexandru Maxim 90'
Hoffenheim 1-1 Borussia Dortmund
Pencetak gol: Sebastian Rudy 42'; Pierre-Emerick Aubameyang 55'
Schalke 04 2-0 Eintracht Frankfurt
Pencetak gol: Joel Matip 76', Leroy Sane 90'
Baca juga:
Lewandowski Kaget Cetak Lima Gol dalam Sembilan Menit
5 Gol dalam 9 Menit, Guardiola Kehabisan Kata Puji Lewandowski