Statistik PSM vs Mitra Kukar: Juku Eja Diunggulkan

oleh Yovinus Krisantus diperbarui 26 Sep 2015, 08:00 WIB
PSM Makassar vs Mitra Kukar (Bola.com/Samsul Hadi)

Bola.com, Jakarta - Leg kedua Piala Presiden 2015 akan segera dilangsungkan. Kemenangan tipis 1-0 Mitra Kukar atas PSM Makassar di Stadion Aji Imbut, Kutai Kartanegara tidak serta-merta memudahkan langkah Mitra Kukar untuk lolos ke babak semifinal. 

PSM tidak akan dengan mudah dikalahkan lagi mengingat kali ini Juku Eja yang akan menjadi tuan rumah di leg kedua. Dukungan suporter tuan rumah tentu akan menjadi penambah semangat Ferdinand Sinaga dan kawan-kawan untuk mengejar defisit satu gol.

Advertisement

Melihat statistik kedua tim di leg pertama, masih banyak hal yang mungkin terjadi di pertandingan ini. PSM yang mengandalkan permainan agresif tampaknya akan memiliki peluang lebih besar untuk lolos ke babak semifinal.

Pekan lalu, meski kalah 0-1, PSM mencatatkan tiga kali tendangan tepat sasaran hanya dari delapan kali percobaan, jumlah yang sama dengan yang dicatat oleh Mitra Kukar yang memiliki 13 kali percobaan tendangan. Catatan tersebut dinilai cukup impresif mengingat kedua tim berimbang dalam penguasaan bola yaitu 50%.

Namun demikian, tim Juku Eja tampaknya harus meningkatkan kerja sama timnya di atas lapangan jika ingin memenangkan pertandingan ini. Pada pertandingan pekan lalu, para pemain PSM melakukan 230 operan sukses dari total 325 kali percobaan dengan persentase 71%, kehilangan bola sebanyak 24 kali dan hanya melakukan tiga kali dribel sukses dari 13 kali percobaan melewati lawan.

Catatan tersebut justru berbanding terbalik dengan catatan tim Mitra Kukar. Tim asal Kalimantan Timur ini mencatatkan 238 kali operan sukses dari 328 kali percobaan dengan persentase 73% dan tujuh dribel sukses dari 15 kali percobaan.

Foto dok. Bola.com

Performa Statistik Keseluruhan: PSM lebih unggul

Tidak cukup rasanya jika membandingkan kedua tim hanya berdasarkan pada satu pertandingan saja. Jika dilihat dari statistik kedua tim di sepanjang turnamen, di sektor penyerangan, PSM memiliki peluang lebih besar untuk lolos ke babak semifinal.

Sepanjang turnamen, PSM telah mencetak lima gol dan baru kebobolan satu gol. Jumlah tersebut jauh lebih agresif dibandingkan Mitra Kukar yang baru mencetak tiga gol dan kebobolan dua gol. Torehan lima gol PSM tersebut dicetak dari 16 kali tendangan tepat sasaran dari 46 kali percobaan dengan akurasi sebesar 46%. Unggul jauh dibandingkan Mitra Kukar yang mencatatkan 12 kali tendangan tepat sasaran dari 44 kali percobaan dengan akurasi hanya 32%.

Di sisi lain, PSM mencatatkan total 943 kali operan sukses dengan persentase sebesar 72%, selisih jauh dibandingkan Mitra Kukar yang mencatatkan 1090 operan sukses dengan persentasi sebesar 76%. Selisih ini tidak akan berpengaruh banyak mengingat gaya permainan PSM yang seringkali mengandalkan kecepatan pemainnya dengan umpan panjang ke daerah permainan lawan. Dilihat dari jumlah percobaan tendangan ke arah gawang, pola permainan ini cukup efektif bagi PSM untuk membongkar pertahanan lawannya.

Dengan catatan statistik tersebut, lini pertahanan Mitra Kukar akan menghadapi tugas berat di leg kedua ini. Di sepanjang turnamen Piala Presiden 2015 ini, lini pertahanan yang digalang John Onorionde Kughegbe mencatatkan 66 tekel sukses dengan persentase sebesar 51%, 94 intersepsi dan 77 sapuan.

Catatan tersebut sebenarnya bukanlah catatan yang buruk, namun perlu dicermati bahwa Mitra Kukar telah melakukan total 63 kali pelanggaran, 17 diantaranya dilakukan saat melawan PSM pekan lalu. Kecendrungan ini bisa saja dimanfaatkan PSM untuk mengejar defisit satu golnya mengingat PSM memiliki Ferdinand Sinaga yang juga piawai mengeksekusi tendangan bebas.

Pertandingan diperkirakan akan berlangsung sangat ketat mengingat Mitra Kukar harus mempertahankan keunggulan agregat 1-0 di kandang lawan.

 

Logo Labbola

Baca juga :

Tandang ke Markas PSM, Mitra Kukar Menginap di Hotel Favorit SBY

Mitra Kukar Tanpa Pemain Pinjaman Semen Padang Saat Meladeni PSM

Kisah Zulkifli Syukur, Anak Makassar yang Tak Pernah Gabung PSM