Bola.com, Roma - Wojciech Szczesny kembali masuk dalam skuat AS Roma setela pulih dari cedera jari tangan. Szczesny masuk dalam daftar 16 pemain yang diboyong pelatih Roma, Rudi Garcia, untuk menghadapi BATE Borisov di Liga Champions.
Szczesny mengalami cedera dislokasi di jari tangan kirinya seusai bertabrakan dengan Luis Suarez saat Roma bermain imbang 1-1 melawan Barcelona, Kamis (17/9/2015) dini hari WIB, di Stadion Olimpico, Roma.
Akibat cedera tersebut, Szczesny harus absen dalam tiga pertandingan Giallorossi di Serie A melawan Sassuolo, Sampdoria, dan Carpi.
Kendati mendapat kabar membahagiakan lantaran Szczesny kembali ke dalam skuat, Roma tetap dirudung masalah setelah Francesco Totti dan Edin Dzeko mengalami cedera saat menghadapi Carpi. Itu berarti dua bintang Roma tersebut dipastikan absen saat menantang Bate di Stadion Borisov Arena, Rabu (30/9/2015) dini hari WIB.
Berikut 16 pemain Roma untuk laga kontra BATE Borisov:
Digne, Nainggolan, Castan, Iturbe, Salah, Maicon, Pjanic, De Rossi, Vainqueur, Florenzi, Szczesny, De Sanctis, Gervinho, Torosidis, Manolas, Ucan.
Sumber: Football Italia
Baca juga:
Gol Frosinone di Menit Akhir Buyarkan Kemenangan Juventus
Inter Nyaman Puncaki Klasemen Usai Kalahkan Verona
Baca Juga
Era Baru AS Roma Bareng Claudio Ranieri: Tinggalkan Skema 3 Bek, Pentingkan Stabilitas dan Perkuat Lini Belakang
Claudio Ranieri Datang, AS Roma Berubah dari Special One Menjadi Normal One
Legenda Inter Milan Sebut AS Roma sebagai Tim Terburuk di Liga Italia Saat Ini: Jose Mourinho Sudah Menduganya!