Ada Duel Ambon Jilid Dua di Piala Presiden. Siapa Bakal Menang?

oleh Iwan Setiawan diperbarui 30 Sep 2015, 18:40 WIB
Bek Arema Cronus, Hasim Kipuw akan berduel melawan seniornya, T.A. Musafri (Sriwijaya FC) di semifinal Piala Presiden). (Bola.com/Kevin Setiawan)

Bola.com, Jakarta- Pertandingan pertama semifinal Piala Presiden melawan Sriwijaya FC pada Sabtu (3/10/2015) malam di Stadion Kanjuruhan sangat ditunggu oleh bek Arema Cronus Hasim Kipuw. Pasalnya, dia akan bertemu lagi dengan lawan yang sama-sama dari Ambon, yaitu T.A. Musafri, penyerang sayap Sriwijaya FC.

Sebenarnya kedua pemain ini beda generasi. Kipuw lebih muda enam tahun. Namun dia tidak segan berduel dengan seniornya. Keduanya tetap menunjukkan karakter pemain berdarah Ambon dikenal ngotot dan bertenaga.

Advertisement

"Alhamdulillah, kami bertemu lagi di lapangan. Kalau sama-sama main, yakin bisa hadang pergerakan dia (Musafri). Tapi kalau sudah di luar lapangan ya seperti saudara," kata Kipuw.

Dalam fase penyisihan Grup B lalu, keduanya sudah bertemu. Kebetulan Kipuw menempati bek kanan sedangkan Musafri di sektor sayap kiri. Kontak fisik dan adu teknik pun tak terhindarkan.

Namun di pertemuan pertama Kipuw lebih unggul. Saat itu, Arema menang 3-1. Kali ini, bek 27 tahun itu punya target serupa. Apalagi, pertandingan pertama digelar di tempat yang sama, Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang.

Hanya saja kali ini Kipuw harus lebih hati-hati. Sriwijaya FC punya semangat menebus kekalahan di fase menyisihan grup. Sriwijaya FC juga lebih hemat tenaga karena di leg kedua, lawan mereka, yakni Bonek FC mundur. Sriwijaya FC pun menang WO dan hanya bergerak di lapangan selama 16 menit.

"Hal yang wajar kalau pemain semangat untuk membalas kekalahan. Tapi kami juga selalu punya semangat lebih dari pertandingan ke pertandingan berikutnya," kata mantan pemain Persija Jakarta itu.

Ditanya tentang kelebihan Musafri, Kipuw menjawab ada pada kecepatan dan teknik. Karakter itu sudah diketahuinya sejak sama-sama memperkuat Persija Jakarta musim 2009-2010. Waktu itu Kipuw masih dipromosikan dari tim U-21 ke senior Persija. Sedangkan Musafri sudah jadi pemain andalan klub Ibukota.

Kita nantikan saja siapa yang akan memenangkan duel di Kanjuruhan.

Baca Juga:

Benny Dollo: Melawan Arema Cronus? Siapa Takut!

Banjir Kartu di Skuat Arema Cronus, Pelatih Mulai Pusing

Langsung Pikirkan Semifinal, Pemain Arema Hanya Libur Sehari