Bola.com, Bandung- Gelandang mungil Persib Bandung, Taufiq , siap menggantikan posisi yang ditinggalkan Hariono saat dijamu Mitra Kukar dalam semifinal pertama Piala Presiden 2015, Minggu (4/10/2015) di Stadion Aji Imbut, Tenggarong.
"Saya siap menggantikan Hariono dan sudah fit 100 persen. Sekarang sudah tidak ada masalah lagi," ujar Taufiq, sebelum bertolak ke Tenggarong.
Sejak bergabung dengan Persib pada ISL 2014, Taufiq tampil di 27 pertandingan ISL dengan catatan menit bermain 1.826. Dari 27 laga, 21 di antaranya ia jadi starter. Sementara di ISL 2015, dari dua laga yang dijalani Persib, Taufiq mengemas satu gol. Itu terjadi kala Persib mengalahkan Persipasi Bandung Raya 3-0, 7 April 2015. Di laga itu, Taufiq turun menjadi cadangan dan menggantikan Atep.
Taufiq kembali mencetak gol saat Persib beruji coba melawan Bali United di Gianyar, 17 Mei 2015. Taufiq menjadi starter di laga itu. Menghadapi Mitra Kukar, Taufiq siap mati-matian di lapangan sehingga Persib meraih angka, minimal hasil imbang.
"Tidak usah khawatir dengan berkurangnya pemain di Persib. Bagi saya tidak ada masalah karena semuanya punya kualitas," jelas Taufiq.
Yang penting, lanjut Taufiq, pemain yang diberi kepercayaan oleh pelatih harus mau bekerja keras dan fokus, apalagi ini semifinal pertama yang bisa memuluskan perjalanan tim di duel berikutnya.
Disinggung soal Mitra Kukar, pemain asal Tarakan ini mengakui bahwa semua pemain Naga Mekes harus diwaspadai. "Mereka punya sayap yang cepat seperti Hendra Bayauw, tapi saya pikir semuanya harus diwaspadai karena pemain mereka merata," ujarnya.
Namun, Taufiq mengaku tetap optimistis apalagi dalam latihan sudah cukup solid meski tanpa enam pemain yang absen. "Kami sudah lama bersama, bukan tim yang baru dibangun, jadi sangat cepat kerja samanya sesuai dengan keinginan pelatih," katanya.
Taufiq memastikan Mitra Kukar akan bermain lepas dan motivasinya akan lebih tinggi karena main di kandang dan sudah pasti ingin mengejar target lolos ke final.
"Mudah-mudahan kami menang. Paling tidak imbang sehingga kami bisa lebih kerja keras di Bandung," kata dia.
Baca Juga:
Djadjang Nurdjaman Risau Mentalitas Penyerang Pelapis Persib
Curahan Hati 3 Mantan Pilar Persib yang Kini Membela Mitra Kukar
Dua Penyerang Absen, Tantan Dituntut Unjuk Ketajaman di Persib