Marquez Akui Kondisinya Tak 100 Persen Fit

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 07 Okt 2015, 08:44 WIB
BELUM FIT - Pebalap Honda, Marc Marquez, mengakui kondisinya belum sepenuhnya fit menjelang MotoGP Jepang, Minggu (11/10/2015). (AFP/Errik S. Lesser)

Bola.com, Motegi - Pebalap Honda, Marc Marquez, mengakui kondisinya tak 100 persen fit menjelang balapan MotoGP Jepang di Sirkuit Motegi, Minggu (11/9/2015). Cedera jari tangan yang didapatnya pekan lalu belum sepenuhnya pulih sehingga bakal menimbulkan rasa sakit saat balapan.

Juara dunia bertahan MotoGP tersebut mengalami cedera ketika mengendarai sepeda gunung dan harus naik meja operasi. Meskipun begitu, Marquez dipastikan bisa tampil pada balapan di Motegi karena cedera tersebut tidak terlalu serius.

Advertisement

“Seperti yang kalian tahu, pekan lalu saya terjatuh ketika sedang berlatih dengan sepeda gunung bersama saudara saya di Cervera,” tulis Marquez di blog pribadinya, Selasa (6/10/2015).

“Saya benar-benar tidak beruntung karena jari tangan saya retak. Untungnya, cederanya tak terlalu serius, sehingga saya masih bisa pergi ke Jepang. Buktinya saya berada di sini!” imbuh Marquez.

Kans Marquez mempertahankan gelar juara dunia melayang setelah terjatuh pada balapan di seri MotoGP Aragon dua pekan lalu. Gara-gara gagal finis, perolehan poinnya tertinggal sangat jauh dari duo Yamaha, Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo, yang berkibar di posisi pertama dan kedua. Marquez mengoleksi 184 poin, sedangkan Rossi dan Lorenzo masing-masing mengantongi 263 poin dan 249 poin. 

Namun, Marquez tak bakal berleha-leha di empat balapan tersisa, yang bakal berlangsung di Jepang, Australia, Malaysia, dan Spanyol. Itulah alasannya dia ngotot tampil di Sirkuit Motegi.

“Saya tahu kondisi saya tak akan 100 persen dan Sirkuit Motegi sangat menantang. Cedera ini akan terasa sakit. Tetapi, kemarin saya bertemu Dokter Min dan sepertinya semua proses pemulihan berjalan baik,” ujar dia.

“Setelah menjalani operasi, saya segera pulang ke rumah dan tak melakukan apa pun. Itulah yang disarankan dokter!” kata Marc Marquez.

Baca Juga: 

Alami Kecelakaan Sepeda, Marquez Naik Meja Operasi

Road to Champion: Lorenzo Perkasa di Motegi, Rossi Raja Sepang

Demi Gelar Juara, Rossi Siap Kalahkan Lorenzo di Motegi