Benzema Siap Pimpin Timnas Prancis

oleh Deny Adi Prabowo diperbarui 08 Okt 2015, 10:31 WIB
PERCAYA- Hugo Lloris percaya Karim Benzema bisa memimpin negaranya ke level yang tinggi. (AFP/ Franck Fife)

Bola.com, Paris - Kiper tim nasional (timnas) Prancis, Hugo Lloris percaya Karim Benzema bisa memimpin negaranya ke level yang tinggi. Lloris tetap percaya meski sang striker mengalami kekeringan gol saat tampil membela Les Bleus.

Striker Real Madrid itu hanya mencetak satu gol dari 12 penampilan untuk pasukan Didier Deschamps. Catatan tersebut kian merah usai Benz gagal mengeksekusi penalti pada laga persahabatan kontra Swedia 2014 lalu.

Advertisement

Namun ketika bermain di level klub, mantan pemain Olympique Lyon tampil luar biasa. Dengan bermain enam kali sebagai starter di La Liga, Benzema mencetak enam gol. Hal inilah yang membuat Lloris optimistis dengan kiprah rekannya di timnas Prancis.

"Dia sangat membantu tim. Tentu saja dia ingin mencetak gol lebih banyak lagi, tapi kami adalah satu tim. Kami hanya bisa berharap seluruh timnas Prancis bisa mencetak gol lebih banyak lagi," ujar Lloris. 

"Benzema punya status di sini dan sangat memikirkan permainan kolektif. Para legenda timnas Prancis rela bermain secara tim dan dia merupakan salah satunya. Dia berada di sini untuk menjadi pemimpin. Karim akan memimpin Prancis ke tempat yang kami idamkan," tambahnya.

Prancis yang secara otomatis lolos ke Euro 2016 karena berstatus tuan rumah penyelenggara akan menjamu Armenia pada Kamis (8/10/2015) waktu setempat.

Sumber: FourFourTwo

Baca juga:

Gara-gara Jenggot, Pemain Ini Dilarang Tampil di Liga Prancis

Soal Timnas Prancis, Nasri Terlanjur Sakit Hati

Pogba Punya Tugas Besar di Timnas Prancis