Bola.com, Solo - Kiper Arema Cronus, Kurnia Meiga, siap bila diturunkan sebagai starter di pertandingan kedua semifinal Piala Presiden 2015 kontra Sriwijaya FC di Stadion Manahan, Solo, Minggu (11/10/2015). Namun, siapa pun yang dipasang di bawah mistar, Meiga yakin Arema bakal melaju ke laga final.
Pada laga pertama pekan lalu, skuat asuhan Joko Susilo itu bemain imbang 1-1 di Stadion Kanjurahan, Malang. Pada leg kedua ini Singo Edan harus menang bila ingin melaju ke partai final turnamen yang diselenggarakan Mahaka Sports and Entertainment tersebut.
Kurnia Meiga telah lama absen membela Arema akibat cedera kaki kanan yang menimpanya pada April 2015. Pada turnamen Piala Presiden, ia baru sekali diturunkan saat berjumpa PSGC Ciamis di babak penyisihan grup.
Mantan penjaga gawang Timnas Indonesia U-23 itu lebih banyak mengisi bangku cadangan. Posisi kiper utama Singo Edan dipasrahkan kepada I Made Wardana.
"Ya, sebagai pemain harus bersikap profesional. Saya selalu siap dengan keputusan pelatih mau memainkan saya atau tidak. Ini semua tentu sudah dipertimbangkan oleh pelatih," kata Kurnia Meiga kepada bola.com di Hotel Lor In Solo.
"Saya serahkan semua keputusannya kepada pelatih karena dia yang mempunyai kewenangan. Tugas pemain hanya menjalankan instruksi dari pelatih," tambah Meiga.
Kurnia Meiga optimistis timnya dapat melaju ke partai final. Menurutnya itu merupakan target realistis bagi tim sebesar Arema.
"Insya allah yakin menang, kalau tidak menang kami enggak lolos ke final. Bila itu terjadi bahaya dapur saya bisa enggak ngebul lagi nanti," ucapnya sambil tertawa.
Baca Juga:
Patrich Wanggai: Lawan Arema? Tak Ada Pemain SFC yang Tegang!
Statistik Sriwijaya vs Arema: Siapa Jadi Pemenang di Manahan?
Titus Bonai Sejatinya Tidak Suka Sriwijaya FC Bertanding di Solo