Bola.com, Lisbon - Gelandang Sporting CP, Alberto Aquilani, ingin pensiun di AS Roma. Bagi Aquilani, AS Roma bukan klub yang asing karena pernah dibelanya pada periode 2002-2009.
Dalam pengabdiannya bersama AS Roma, Aquilani sukses mencatatkan 149 penampilan dan mengoleksi 15 gol di berbagai ajang. Sebagai klub masa kecilnya, Aquilani berharap bisa pensiun di sana.
"Impian saya adalah untuk pensiun di AS Roma. Saya sadar hal itu merupakan sesuatu yang sulit, tetapi dalam sepak bola Anda tak akan pernah tahu," kata Aquilani seperti dikutip Football Italia.
Mantan pemain Liverpool itu juga menceritakan alasannya bergabung dengan Sporting CP. Aquilani mengaku bahwa hal itu dilakukan untuk mendapatkan tempat di tim nasional Italia untuk Piala Eropa 2016.
"Saya tidak ragu begitu agen saya memberitahu ada tawaran pindah ke Portugal dengan kontrak tiga tahun bersama Sporting. Saya punya tujuan di sini yakni untuk kembali ke tim nasional Italia, dan mendapat kepercayaan dari pelatih Antonio Conte," tutur Aquilani.
Sumber: Football Italia
Baca Juga:
Ancelotti Jagokan AS Roma Raih Scudetto