Chen Long Gagalkan Ambisi Tommy Juara di Denmark Terbuka

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 19 Okt 2015, 01:41 WIB
Tunggal putra Indonesia, Tommy Sugiarto (kanan), bersalaman dengan Chen Long seusai laga final Denmark Terbuka 2015 di Odense Sport Park, Minggu (18/10/2015). (PBSI)

Bola.com, Odense - Tunggal putra Indonesia, Tommy Sugiarto, gagal menjadi juara di turnamen Denmark Terbuka 2015 setelah kalah dari unggulan pertama asal Tiongkok, Chen Long, pada partai final di Odense Sport Park, Minggu (18/10/2015). Di partai final, Tommy kalah dua gim langsung 12-21 dan 12-21.

Meskipun hanya menjadi runner up, raihan Tommy ini sangat di luar dugaan. Tungga putra Indonesia ini tak diprediksi bisa melenggang hingga ke partai puncak karena statusnya bukan pemain unggulan. Namun, di luar dugaan putra legenda bulutangkis Indonesia, Icuk Sugiarto, tersebut mampu mematahkan prediksi.

Advertisement

“Saya sebenarnya tidak memperkirakan bisa sampai ke final. Tapi saya berusaha menaikkan lagi level permainan supaya untuk lebih baik ke depannya,” kata Tommy, seusai pertandingan, seperti dilansir situs PBSI.

Kesuksesan saat menyingkirkan unggulan kedua, Jan O Jorgensen, di partai perempat final gagal diulangi Tommy di partai puncak. Chen Long, yang berstatus unggulan pertama, masih terlalu tangguh bagi Tommy.

“Chen Long sudah mengantisipasi semua pukulan saya. Kami sebenarnya sudah sama-sama saling mengetahui permainan. Saya tidak bisa menembus pertahanan Chen Long, tapi saya sudah berusaha dengan maksimal. Saya akan terus mencoba. Semoga pada turnamen berikutnya kalau harus bertemu lagi, saya bisa mengalahkannya,” imbuh Tommy. 

Perjuangan Tommy hingga ke partai puncak benar-benar berliku. Sederet pemain unggulan seperti K. Srikanth dari India, unggulan ketujuh asal China Taipeh Chou Tien Chen, hingga tuan rumah yang jadi unggulan kedua Jan O Jorgensen, berhasil ditaklukkan Tommy.

Menjadi runner up Denmark Open Super Series Premier merupakan prestasi terbaik Tommy tahun ini. Sebelumnya, Tommy baru menjadi juara di Rusia Terbuka Grand Prix 2015 dan Vietnam Terbuka Grand Prix 2015.

“Bisa sampai final saja cukup puas. Tapi melihat penampilan saya di final tadi, rasanya saya belum mengeluarkan penampilan terbaik. Saya seharusnya masih bisa lebih all out lagi,” imbuh Tommy Sugiarto.

Baca Juga: 

Kalah di Final, Tontowi / Liliyana Runner Up Denmark Terbuka

Kejutan Berlanjut, Tommy Sugiarto Melenggang ke Final

Kejutan, Tommy Singkirkan Jan O Jorgensen