Gagal Bersinar, Van Gaal Akhirnya Ungkap Alasan Beli Rojo

oleh Yosef Deny Pamungkas diperbarui 22 Okt 2015, 00:27 WIB
Louis van Gaal menilai Marcos Rojo sebagai calon bek hebat di MU. (reuters)

Bola.com, Manchester - Bek Manchester United, Marcos Rojo hingga kini tampaknya masih kesulitan untuk beradaptasi dengan cara bermain Red Devils. Banyak pihak yang menganggap Rojo tidak memiliki karakter tepat untuk bermain di MU. Menanggapi ini, manajer MU, Louis van Gaal akhirnya mengungkapkan alasan dirinya membeli Rojo pada bursa transfer musim lalu.

Rojo didatangkan MU dari Sporting Lisbon dengan mahar 16 juta poundsterling atau sekitar Rp 341 milliar pada 2014. Namun pada musim pertamanya berbaju Setan Merah, Rojo tampil kurang impresif dengan hanya mengemas 25 pertandingan dan mencetak satu gol.

Advertisement

Rojo kerap kali dipasang sebagai bek tengah serta bek kiri oleh Van Gaal. Rojo juga kerap kali duduk dibangku cadangan lantaran kalah bersaing dengan bek lain macam, Johny Evans, Chris Smalling, dan Phil Jones kala itu. Padahal di tim nasional Argentina, Rojo selalu menjadi pilihan pertama pelatih Gerardo 'Tata' Martino.

Satu musim berselang, Rojo juga belum mampu meraih satu tempat utama di skuat MU. Kali ini permasalahan badai cedera yang kerap melanda pria 25 tahun menjadi penyebab. Alhasil, hingga pekan kesembilan Premier League, Rojo baru bermain sebanyak dua kali dengan torehan satu assist.

Parahnya lagi, Van Gaal dan Rojo sempat dikabarkan berseteru lantaran pemain berambut mohawk ini gagal turun dalam tur pramusim MU usai gagal mendapatkan perpanjangan passport. Terkait itu, Van Gaal akhirnya menjelaskan mengapa memutuskan membeli Rojo.

"Saya tidak tahu saat dia bermain di Spartak Moskow, tetapi saya melhat permainannya saat di Piala Dunia di Brasil. Dia bermain sangat baik bersama Argentina," kata Van Gaal seperti dikutip Mirror.

"Saya menganalisis permainannya di Sporting Lisbon. Apa yang saya lihat bahwa fisiknya sangat kuat, sundulan kepalanya bagus, dan umpannya cepat. Menurut saya, dia memiliki potensial hebat dan akan menjadi pemain yang sangat bagus untuk MU," Van Gaal mengakhiri pembicaraan.

Van Gaal kemungkinan besar kembali memasang Marcos Rojo sebagai bek kiri saat Manchester United melawat ke kandang CSKA Moskow di Stadion rena Khimki, Kamis (22/10/2015) dini hari WIB.

Sumber: Metro

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Baca juga:

Prediksi CSKA Moskwa Vs MU: Akhiri "Alergi" Tandang

Video Preview Liga Champions: CSKA Moskwa vs Manchester United

Muller Kagumi Ketegasan dan Kedisiplinan Van Gaal

Berita Terkait