Bola.com, Kiev - Badan Sepak Bola Uni Eropa (UEFA) dikabarkan telah membuka investigasi atas kasus dugaan tindakan rasial dalam laga Liga Champions.
Tindakan tercela tersebut terjadi dalam laga Dynamo Kiev kontra Chelsea, Rabu (20/10/2015) dini hari WIB. Sekelompok fans Dynamo Kiev tertangkap kamera sedang melancarkan serangan terhadap empat orang yang diduga berkulit hitam.
Hal itu diungkapkan oleh lembaga anti rasialisme, Football Against Racism in Europe (FARE).
"Biasanya kami tidak akan mempublikasikan laporan semacam ini. Tetapi, kami berpendapat bahwa itu merupakan tindakan serius dan harus diumumkan kepada media," kata direktur eksekutif FARE, Piara Powar, seperti dilansir Daily Mail, Kamis (21/10/2015).
Berdasarkan bukti rekaman tersebut, komisi disiplin UEFA segera menggelar persidangan untuk membahas masalah itu pada 27 Oktober mendatang.
Kasus tindakan rasial yang dilakukan fans Kiev bukan pertama kali ini saja terjadi. Sebelumnya, pada awal tahun 2015 lalu, klub yang dilatih Sergei Rebrov itu juga menerima sanksi denda senilai 15 ribu euro atas aksi serupa dalam laga Liga Europa kontra Everton.
Sumber: Daily Mail
Baca Juga:
Chelsea Diimbangi Dynamo Kiev, Mourinho Salahkan Wasit
Mourinho Optimistis Chelsea Lolos 16 Besar
Terry: Chelsea Hanya Kurang Beruntung