Ladeni Arema, Martapura FC akan Diperkuat Zulham Zamrun

oleh Gatot Susetyo diperbarui 25 Okt 2015, 19:00 WIB
Pemain Terbaik dan Top Scorer Piala Presiden, Zulham Zamrun akan berkostum Martapura FC saat beruji coba dengan Arema Cronus, 1 November. (Bola.com/Nick Hanoatubun)

Bola.com, Martapura - Meski izin laga uji coba masih dalam proses, Martapura FC sudah ancang-ancang membangun skuat tangguh untuk meladeni Arema Cronus di Stadion Demang Lehman, Kabupaten Banjar, Minggu (1/11/2015) mendatang. Klub berjuluk Laskar Sultan Adam itu bakal mendatangkan bintang Piala Presiden asal Persib, Zulham Zamrun.

Manajemen sudah menjalin kontak dengan pemain asal Ternate yang meraih gelar Pemain Terbaik dan Top Scorer Piala Presiden itu. “Jika uji coba sudah dapat izin, kami positif akan meminjam Zulham Zamrun. Negosiasi sudah menemui titik temu. Zulham tinggal menunggu kepastian dari kami. Ia siap terbang ke Martapura kapan saja,” ungkap Muhammad Hilman, Ketum Martapura FC kepada bola.com, Minggu (25/10/2015).

Advertisement

Niat Martapura mendatangkan Zulham Zamrun karena dia memiliki daya tarik untuk menarik minat penonton hadir langsung di stadion. “Uji coba nanti harus punya nilai jual tinggi di mata penonton. Makanya, kami pakai jasa Zulham Zamrun. Di antara pemain profesional yang ada sekarang, pamor Zulham sangat besar,” ujar Muhammad Hilman.

Selain Zulham, tim besutan Frans Sinatra Huwae ini akan meminjam beberapa pemain Barito Putera seperti Amirul Mukminin, Rizky Ripora, Guntur Ariyadi, dan eks bintang Timnas U-19 yakni Paulo Sitanggang dan Hansamu Yama Pranata.

“Kebetulan pemain Barito Putera itu sedang banyak undangan tarkam di Banjarmasin. Kami tak akan kesulitan untuk mengumpulkan mereka. Kami tak bisa memakai Dedi Hartono seperti di Piala Presiden lalu karena dia sedang sakit. Posisinya akan digantikan Zulham Zamrun. Yang jelas, kami tak mau setengah-setengah meladeni Arema Cronus,” ucap Muhammad Hillman.

Selain beberapa pemain lokal, Martapura juga telah melakukan negosiasi dengan dua pemain asing yaitu OC Parker (eks striker Kalteng Putra) dan Osas Saha (eks striker PSGC Ciamis di Piala Presiden).

“Dua pemain asing ini untuk menutupi kekurangan stok kami di posisi penyerang. Saya yakin mereka bisa bersaing dengan Cristian Gonzales dan Samsul Arif dalam urusan menjebol gawang," kata Muhammad Hilman.

Baca juga :

Statistik Menunjukkan Zulham Zamrun Memang Layak Jadi Terbaik

5 Bintang Persib Bikin Heboh saat Bertanding di Banjarnegara

Zulham Ketagihan Main di SUGBK Ditonton Ribuan Bobotoh