Ikut Perayaan Persib, Penari Reog Ponorogo Eksodus ke Bandung

oleh Muhammad Ridwan diperbarui 25 Okt 2015, 21:45 WIB
Bobotoh Persib asal Ujung Berung berpakaian bak penari reog memeriahkan pawai Persib, Minggu (25/10/2015). (Bola.com/Nicklas Hanoatubun)

Bola.com, Bandung - Reog merupakan salah satu ciri khas dari Kota Ponorogo, Jawa Timur. Namun, mereka dapat dijumpai saat arak-arakan juara Piala Presiden 2015 tim Persib Bandung, pada  Minggu (25/10/2015). Kehadiran penari reog menyita perhatian khusus para bobotoh yang ada di Pasar Baru, Bandung. Mereka menari diiringi dengan lagu-lagu khas reog.

Akan tetapi, mereka bukanlah penari reog asli dari Ponorogo melainkan bobotoh asal Ujung Berung yang berinisiatif melakukan hal ini. Mereka menaiki mobil bak terbuka yang diisi oleh bobotoh lainnya dari daerah yang sama.

Advertisement

"Kami datang ke sini untuk melihat pawai Persib. Kostum ini sengaja kami pakai untuk menarik perhatian khalayak luas yang menyaksikan pawai juara Persib. Ide berkostum Reog Ponorogo muncul secara spontan," kata Usep, salah satu bobotoh asal Ujung Berung yang berdandan ala penari Reog Ponorogo.

Total ada 25 orang berkostum penari Reog, yang ambil bagian beratraksi di tengah acara pawai juara Persib. Buat bobotoh yang kesemuanya asal Jawa Barat, munculnya kebudayaan ala Ponorogo jadi sesuatu yang unik. Pasalnya jika ada acara keramaian, bobotoh lebih sering menyaksikan atraksi jaipongan yang memang khas Sunda.

"Menarik melihat sesuatu yang berbeda," tutur Ronald Subali, salah satu bobotoh yang kebetulan mangkal di Pasar Baru menunggu arak-arakan Tim Maung Bandung lewat.

Atep dkk. menggelar acara arak-arakan keliling kota Bandung sebagai ucapan rasa syukur atas keberhasilan Persib menjuarai Indonesia Super League (ISL) 2014 dan juara Piala Presiden 2015. Ide menggelar pesta rakyat merarayakan kesuksesan Persib lewat pawai keliling kota muncul dari Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil.

Baca Juga:

Persib Bandung Konvoi Juara Piala Presiden Diiringi Vespa Cantel

Ini Dia Aksi Kocak Ridwan Kamil saat Menonton Persib di Stadion

Bobotoh Mulai Padat Menanti Iring-iringan Pawai Juara Persib