Striker Brasil Dampingi Pedro Javier di Piala Jenderal Sudirman

oleh Zaidan Nazarul diperbarui 29 Okt 2015, 13:00 WIB
Striker Surabaya United, Pedro Javier akan berduet dengan striker asal Brasil, Thiago Furtuoso di Piala Jenderal Sudirman. (Bola.com/Zaidan Nazarul)

Bola.com, Surabaya - Empat gol dicetak  Pedro Javier bersama Surabaya United di Piala Presiden 2015. Catatan itu dianggap sudah cukup bagi manajemen Surabaya United untuk mempertahankan striker asal Paraguay itu di Piala Jenderal Sudirman nanti.

Namun, Pedro tidak bisa memperkuat tim asuhan Ibnu Grahan saat dijamu PSM Makassar dalam laga uji coba yang berlangsung di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, 3 November. Hal ini dikarenakan Pedro baru tiba di Indonesia pada 6 November.

Manajemen Surabaya United menyarankan eks striker Persela Lamongan itu langsung bergabung dengan tim saat tiba di Bali. Jendry Pitoy dkk. dijadwalkan beruji coba kontra Bali United pada 8 November mendatang.

Advertisement

“Saat ini dia belum dapat tiket dari Paraguay ke Indonesia. Kemungkinan baru pekan depan dia berangkat dari Paraguay,” ujar Rahmad Sumanjaya, Sekretaris tim Surabaya United.

Tim asal Jawa Timur itu tak khawatir meski Pedro terlambat bergabung. Sebab saat ini mereka sudah memiliki striker anyar asal Brasil, Thiago Furtuoso. Eks pemain CSA (klub Brasil) itu sudah berada di Jakarta sejak Selasa (27/10/2015). Ia akan menjadi andalan Surabaya United di lini depan saat Slamet Nurcahyo cs. melakoni laga uji coba kontra PSM.

Thiago didatangkan atas rekomendasi kompatriotnya yang lebih dulu memperkuat Surabaya United, Otavio Dutra. “Pedro akan bertandem dengan Thiago saat di Bali. Semoga dengan dua striker asing, lini depan kami lebih tajam,” ujar Ibnu.

Lini depan Surabaya United memang bermasalah selama Piala Presiden 2015. Bahkan ketika Pedro masuk, persoalan di sektor penyerangan ini belum terpecahkan, terutama ketika pergerakan Pedro dimatikan. Karena itu, keberadaan Thiago diyakini bisa jadi solusi atas masalah ini.

Rencananya, di Piala Jendral Sudirman nanti, keduanya akan bertandem. Dengan begitu, lini depan Surabaya United diharapkan bisa lebih tajam dan Kinerja gelandang serang pun tak terlalu berat ketika Pedro Javier tak bisa berbuat banyak.