Raphael Maitimo Hanya Hitung Arema Sebagai Lawan Terberat

oleh Iwan Setiawan diperbarui 07 Nov 2015, 06:00 WIB
Raphael Maitimo, gelandang jangkar naturalisasi asal Belanda punya keyakinan Persija bakal berbicara banyak di Piala Jenderal Sudirman. (Bola.com/Kevin Setiawan)

Bola.com, Malang - Gelandang naturalisasi asal Belanda, Raphael Maitimo Persija menyebut Persija Jakarta punya peluang besar untuk lolos dari fase penyisihan Grup A Piala Jenderal Sudirman. Sang gelandang jangkar menilai tuan rumah Arema Cronus menjadi lawan terberat Tim Macan Kemayoran.

Raphael Maitimo sudah bergabung dalam pemusatan latihan Persija Jakarta di Batu sejak Kamis (5/11/2015). Dua hari terakhir ia langsung fokus menjalani sesi latihan persiapan Piala Jenderal Sudirman bersama Tim Oranye.

"Kami punya peluang besat lolos dari penyisihan grup, karena materi pemain yang ada di tim relatif bagus," kata Maitimo.

Arema Cronus diyakini akan amat merepotkan Persija. Selain punya komposisi skuat yang solid di tiap lini. "Arema tidak akan mudah untuk kami taklukan di Stadion Kanjuruhan, Malang. Mereka punya banyak pemain berkualitas yang akan tampil bersemangat karena didukung ribuan Aremania," tutur gelandang jangkar yang sebelumnya bermain di Persita Tangerang di ajang Piala Presiden lalu.

Advertisement

Tapi, sebenarnya ada juga keuntungan yang didapatkan Persija. Tim asal ibu kota tampil tanpa beban di turnamen Piala Jenderal Sudirman, karena dianggap bukan tim unggulan. Sedangkan pemain Arema bakal amat terbebani dengan  ekspektasi tinggi suporter pendukungnya

Pada pertemuan di pentas Indonesia Super League 2015, Persija sukses memaksakan hasil imbang 3-3 melawan Arema di Stadion Kanjuruhan. Meski pertemuan itu tak bisa jadi patokan karena materi Persija sekarang sudah berubah. Tapi jika melihat hitungan di atas kertas, materi pemain yang dimiliki Persija punya kans setidaknya memaksakan hasil imbang di Kota Apel.

"Kami harus kerjalebih keras kalau ingin dapat poin di pertandingan besar. Dan mental juga harus kuat menghadapi tekanan suporter Arema," tegas Raphael Maitimo.

Persija sendiri akan menjajal kekuatan Arema di penyisihan Grup A Piala Jenderal Sudirman pada 28 November. Selain Arema, grup ini dihuni oleh Persipasi Bandung Raya, Sriwijaya FC dan Gresik United. Di laga pertama, Persija Jakarta akan lebih dulu bersua dengan  PBR pada 19 November. Lalu Sriwijaya FC pada 25 November dan Gresik United pada 1 Desember.