Bola.com, Surabaya - Rencana Zulham Zamrun menjalani tes MRI di salah satu rumah sakit terbaik di Surabaya masih tanda tanya. Zulham batal melakukan tes di Surabaya pada hari ini karena hingga Senin (16/11/2015) sore, pemain terbaik Piala Presiden 2015 itu belum tiba di Surabaya.
Sesuai jadwal yang ditentukan dokter tim sebelumnya, Zulham seharusnya menjalani tes MRI pada Senin ini. Tim pelatih Persib mengaku tidak mengetahui Zulham jadi atau tidak menjalani tes MRI di Surabaya lantaran sampai sekarang belum ada kabar lanjutan dari dokter tim.
"Kalau dia sudah di sini kami pasti tahu. Tapi, sampai sekarang belum kelihatan," ujar Djadjang Nurdjaman, Pelatih Persib Bandung.
Tim pelatih Persib menolak membahas Zulham karena setelah mengetahui cedera yang dialami pencetak gol terbanyak Piala Presiden 2015 itu parah, mereka tak memasukkan Zulham dalam kerangka tim di Piala Jenderal Sudirman.
Baca Juga
Tampaknya kubu Persib memang tak lagi berharap pada striker andalannya di Piala Presiden 2015 itu. Hal itu tersirat dari komentar Djadjang seusai timnya menekuk Persela (15/11/2015). Kala itu, Djadjang menyatakan jika ingin memaksimalkan pemain yang ada.
Persib untuk sementara ini masih tajam di depan. Perubahan posisi Makan Konate yang didorong lebih ke depan menjadi solusi atas kendala Maung Bandung di sektor penyerangan. Dua gol Konate dan satu gol yang dicetak pemain muda berbakat, Febri Haryadi, merupakan bukti bahwa mereka tetap trengginas.
Persoalannya, Persib saat ini tampak bergantung pada Konate. Padahal, setelah babak penyisihan Grup C atau Desember nanti, pemain asal Mali itu akan meninggalkan Persib dan bergabung dengan klub asal Malaysia.
"Kami utak-atik lagi karena Persib Bandung juga tidak bisa berharap pada Zulham yang saat ini masih cedera. Masih ada Tantan dan Atep yang akan saya maksimalkan, begitu juga Febri Haryadi," papar Djadjang.